SATUJABAR, BANDUNG – Pemuda pengangguran di Jabar yang masuk Tingkat Pengangguran Terbuka capai 18,83 persen, derdasarkan hasil Sakernas Agustus 2023.
Menurut tipe daerah, TPT pemuda di perkotaan lebih tinggi dibandingkan dengan TPT pemuda di perdesaan yakni 19,36 persen berbanding 16,66 persen.
Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS) Jabar, hal ini sesuai dengan tingkat aktivitas pengangguran di perkotaan yang lebih tinggi, meskipun persentase anak muda yang bekerja di perkotaan juga lebih tinggi.
Jika dilihat menurut jenis kelamin, TPT pemuda laki-laki lebih tinggi yakni sebesar 20,37 persen dibandingkan yang perempuan yang sebesar 16,18 persen.
Pemuda disebut sebagai pengangguran jika tidak bekerja dan sedang mencari pekerjaan, mempersiapkan usaha, merasa putus asa tidak mungkin mendapatkan pekerjaan, atau sudah punya pekerjaan tetapi belum mulai bekerja.
Indikator yang digunakan untuk mengukur besarnya angkatan kerja pemuda yang menjadi pengangguran disebut Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) pemuda.
TPT biasanya digunakan untuk mengukur tingkat pengangguran di suatu wilayah, menggambarkan tingkat penawaran tenaga kerja yang tidak digunakan, atau tidak terserap oleh pasar kerja.