BANDUNG – BPBD Kabupaten Sumedang berencana menambah sarana pendukung penanggulangan bencana dengan pengadaan satu unit ekskavator baru tahun 2025.
Kepala Pelaksana BPBD, Atang Sutarno, mengungkapkan bahwa anggaran untuk pengadaan ini bersumber dari APBD Kabupaten.
“Saya sudah menyampaikan kepada Pak Pj Bupati dan Bu Sekda bahwa BPBD Sumedang telah diberikan anggaran untuk membeli ekskavator pada tahun anggaran 2025,” ujar Atang seperti dikabarkan Humas Pemkab Sumedang.
Dengan 70 persen wilayah Sumedang berada di daerah rawan bencana, Atang menekankan pentingnya kelengkapan sarana dan prasarana penanggulangan bencana. “Sumedang ini rawan longsor dan banjir, jadi ekskavator ini sangat diperlukan,” tambahnya.
Saat ini, BPBD telah menyiagakan satu unit ekskavator di Kecamatan Cibugel, daerah yang sering terdampak longsor.
“Alhamdulillah, kami sudah ada satu ekskavator yang disiagakan di Cibugel. Untuk ekskavator baru, rencananya akan kami siagakan di kantor BPBD Sumedang,” tutupnya.