Berita

Alhamdulillah…1.407 Jamaah Haji Sudan Tiba di Pelabuhan Jeddah Naik Kapal Laut

Otoritas Pelabuhan Saudi atau Saudi Ports Authority (Mawani) memastikan, seluruh kesiapan operasional untuk menyambut para tamu Allah tersebut telah dijalankan secara maksimal.

SATUJABAR, JEDDAH — Rombongan pertama jamaah asal Sudan akan menunaikan ibadah haji tahun ini tiba di Pelabuhan Islam Jeddah pada Rabu (14/5/2025). Sebanyak 1.407 jamaah haji dari Sudan itu tiba melalui jalur laut dengan naik kapal.

Otoritas Pelabuhan Saudi atau Saudi Ports Authority (Mawani) memastikan, seluruh kesiapan operasional untuk menyambut para tamu Allah tersebut telah dijalankan secara maksimal. Langkah ini merupakan bagian dari rencana operasional terpadu yang dikembangkan bersama sejumlah otoritas terkait dan diselaraskan dengan sektor transportasi nasional.

“Tujuannya untuk meningkatkan efisiensi dan kinerja di semua aspek perjalanan haji, mulai dari kedatangan dan penerimaan hingga penanganan bagasi dan transportasi selanjutnya ke kota-kota suci,” demikian dikutip  Saudigazette, Kamis (15/5/2025).

Untuk mempermudah perjalanan jamaah tahun ini, Mawani menerapkan, tiga inisiatif utama, yaitu pemindahan bagasi secara langsung dari pelabuhan, sistem pengiriman di muka (pre-clearance), serta pengangkutan truk ternak yang terkoordinasi dari Jeddah ke Makkah selama masa pembatasan lalu lintas.

Ketiga inisiatif tersebut dirancang untuk mengurangi hambatan logistik dan meningkatkan kenyamanan serta efisiensi dalam layanan haji, sejalan dengan komitmen Arab Saudi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada jutaan jamaah dari seluruh dunia.

Seperti diketahui, Musim haji tahun ini akan melibatkan jutaan umat Islam yang datang dari berbagai penjuru dunia, dengan puncak ibadah yang diperkirakan berlangsung pada pertengahan Juni 2025.

Pemerintah Arab Saudi juga telah menerapkan sejumlah kebijakan baru untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan jamaah haji tahun ini. Diantaranya, larangan masuk Makkah Tanpa visa haji.

Mulai 29 April 2025, hanya pemegang visa haji resmi yang diizinkan memasuki kota suci Makkah. Jamaah tanpa visa haji atau izin yang sah akan ditolak masuk dan dipulangkan ke tempat asalnya. Hotel di Makkah juga dilarang menampung jamaah tanpa visa haji. (yul)

Editor

Recent Posts

Polda Jabar Pastikan Dedi Mulyadi Tidak Ada di Lokasi Insiden Maut Garut

SATUJABAR, BANDUNG--Polda Jawa Barat memastikan, Gubernur, Dedi Mulyadi tidak ada di lokasi Pendopo Kabupaten Garut,…

10 jam ago

Study Tour di Sekolah Dilarang, Pemprov Jabar Ingin Lindungi Ekonomi Keluarga

SATUJABAR, BANDUNG--Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat menjawab aksi demo para pelaku pariwisata di Jawa Barat…

14 jam ago

6 Pengeroyok ‘Samson’ di Sukabumi Divonis 6 Bulan-1,5 Tahun Penjara

SATUJABAR, SUKABUMI--Enam pelaku pengeroyokan yang menewaskan Suherman alias Samson hingga tewas di Kabupaten Sukabumi, Jawa…

15 jam ago

Duel Maut Siswa SMP di Cianjur, Satu Tewas Terjatuh dari Atas Jembatan Sungai

SATUJABAR, CIANJUR--Empat siswa dari dua Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, terlibat…

19 jam ago

Harga Emas Antam Rabu 23/7/2025 Rp 1.970.000 Per Gram

SATUJABAR, BANDUNG – Harga emas Antam Rabu 23/7/2025 dikutip dari situs PT Aneka Tambang Tbk…

21 jam ago

Legenda Bulu Tangkis Iie Sumirat Tutup Usia, Wamenpora Taufik: Almarhum Guru dan Sosok Panutan Bulu Tangkis Indonesia

Nama Iie Sumirat mulai mencuat di era 1970-an sebagai tunggal putra andalan tim bulutangkis Indonesia.…

22 jam ago

This website uses cookies.