Berita

Ahmad Sahroni Apresiasi Kapolri & Timsus

BANDUNG: Ahmad Sahroni, Wakil Ketua Komisi III DPR mengapresiasi Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan jajaran Polri yang telah menetapkan Kadiv Propam Polri Irjen FS sebagai tersangka pembunuhan berencana Brigadir J.

Komisi III DPR RI juga menilai penjelasan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan jajarannya mengenai kronologi dan peran para tersangka dinilai transparan.

Menurutnya, penjelasan Polri masuk akal dan sesuai harapan masyarakat.

“Saya yakin juga seluruh masyarakat Indonesia sangat memberikan apresiasi tinggi pada Kapolri dan tim,” ujarnya, dikutip situs DPR, Rabu (10/8/2022).

Politisi Fraksi Partai NasDem ini lebih lanjut menegaskan bahwa dirinya mendukung proses hukum Irjen FS dan deretan tersangka lainnya hingga proses persidangan.

Hal tersebut, kata Ahmad Sahroni, sebagai momentum baik dan dukungan masyarakat untuk jajaran Polri.

Dia mengatakan penjelasan Kapolri dan Kabareskrim sangat terang benderang, tegas, dan tidak mencederai logika serta hati nurani masyarakat.

“Saya berharap proses hukum yang bagus ini terus dilanjutkan sampai persidangan. Karena ini momentum yang sangat baik sekali untuk Polri,” katanya.

Diberitakan, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengumumkan penanganan terbaru kasus tewasnya Brigadir J. Eks Kadiv Propam Polri Irjen FS ditetapkan sebagai tersangka.

“Timsus menetapkan Saudara FS sebagai tersangka,” kata Kapolri saat konferensi pers di Mabes Polri beberapa waktu lalu.

Sementara itu, Anggota Komisi III DPR Eva Yuliana juga mengapresiasi kinerja Polri.

KAPOLRI TURUN LANGSUNG

Menurut Eva, kasus tersebut ditangani secara tegas, objektif dan tanpa pandang bulu.

“Terima kasih kami sampaikan ke Kapolri Bapak Jendral Sigit yang mampu menjaga marwah Polri dalam penyidikan kasus ini,” katanya.

Dia merespons positif seorang pucuk pimpinan Polri mau turun dan mengawal langsung kasus ini, sehingga kerja timsus yang dibentuk pun bekerja cepat dan tegas.

Politisi Fraksi Partai NasDem ini menambahkan beberapa langkah yang sudah dilakukan Kapolri menunjukkan ketegasan dan keseriusan Polri.

Diantaranya, sambung Eva, pembentukan tim khusus untuk menangani kasus Brigadir J juga melibatkan lembaga diluar Polri untuk terlibat menangani kasus tersebut. Eva menilai, Polri menangani kasus ini dengan baik.

Editor

Recent Posts

Andri El Faruqi dan Andika D Khagen Terpilih Aklamasi Ketua dan Sekretaris AMSI Sumbar Periode 2024-2028

SATUJABAR, BANDUNG - Pasangan pimpinan media di Sumatera Barat CEO Langgam.id Andri El Faruqi dan…

8 jam ago

bank bjb Raih 2 Penghargaan Indonesia Best Financial Awards 2024, Kategori Best Brand Popularity & Best Social Contribution Reputation

JAKARTA – bank bjb terus memperkuat posisinya di industri perbankan melalui berbagai inovasi yang memudahkan…

8 jam ago

Tingkatkan Kualitas Jalan, Tol Cipali Tambah Lajur Ketiga di KM 87 -110

Pada pekan ke-19 pekerjaan, penambahan lajur ketiga di ruas Tol Cipali telah melampaui target realisasi.…

9 jam ago

Petugas Dinkes Gadungan Hipnotis dan Gasak Emas Warga, Lima Pelaku Dicokok Polisi

Para tersangka berpura-pura menawarkan pengobatan terapi gratis kepada korban, tapi kemudian dihipnotis. SATUJABAR, CIREBON –…

9 jam ago

Ditemui Perawat Se-Jabar, Dedi Mulyadi Ungkap Revolusi Kesehatan

Kang Dedi akan melakukan banyak perubahan yang cepat dan signifikan terkait penataan kesehatan di Jabar.…

9 jam ago

Polsek Karangpawitan Gerebek Arena Judi Sabung Ayam di Garut

BANDUNG - Polsek Karangpawitan Polres Garut melakukan penggerebekan di sebuah arena sabung ayam yang terletak…

9 jam ago

This website uses cookies.