SATUJABAR, BANDUNG–Kabar Duka! Aktor Epy Kusnandar, pemeran ‘Kang Mus’ dalam sinetron serial Preman Pensiun, tutup usia. Epy Kusnandar meninggal dunia, Rabu, 03 Desember 2025, di usia 61 tahun.
Kabar meninggalnya aktor Epy Kusnandar, pemeran ‘Kang Mus’ dalam sinetron serial Preman Pensiun, disampaikan sang istri, Karina Ranau, melalui instagram miliknya, Rabu (03/12/2025), sekitar pukul 15.00 WIB.
“Innalillahi Wainnailaihi Roji’un telah berpulang ke Rahmatullah, Epy Kusnandar bin Erning Sutarsa,” tulis Karina diunggah melalui Instagram pribadi miliknya.
Dalam unggahannya, Karina menyampaikan rencana pemakaman jenazah mendiang suaminya. Karina juga menuliskan lokasi rumah duka, di Harmony Residence 88,nJalan Pasir Jagakarsa Jakarta Selatan.
Epy Kusnandar berasal dari Jawa Barat, dilahirkan di Kabupaten Garut, 01 Mei 1964. Epy Kusnandar yang wafat di usia menginjak 61 tahun, memiliki perjalanan karier di industri huburan lebih dari seperempat abad.
Dimulai terjun ke dunia akting, sejak 1996, bermain di sinetron 1 Kakak 7 Ponakan. Kiprahnya sebagai aktor makin terang hingga dikenal publik lewat sederet film, FTV, hingga perannya yang sangat ikonik dan dikenal luas sebagai ‘Kang Mus’ dalam sinetron Preman Pensiun, bersama almarhum Didi Petet
Sebelum terju ke dunia hiburan profesional, Epy Kusnandar, sudah lama aktif di panggung teater, sejak di bangku SMA. Epy kemudian melanjutkan studi ke Institut Kesenian Jakarta (IKJ), yang menjadi fondasi kuat teknik aktingnya.
Di layar kaca dan layar lebar, Epy tampil dalam banyak judul film, mulai film pendek hingga serial televisi dan sinetron. Perannya melekat kuat di ingatan penonton, hingga membuatnya dikenal sebagai aktor ‘Kang Mus’ dengan karakter kuat dan autentik.
Epy juga sempat merilis lagu, diantaranya berjudul Bukan Manusia Baja, tahun 2010, dan Cinta yang Terluka, tahun 2013. Dedikasinya di dunia akting pernah diganjar penghargaan pada Festival Film Indonesia (FFI), tahun 2012, sebagai kategori Pemeran Pendukung Pria FTV Terbaik.
Rencananya, almarhum Epy Kusnandar akan dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Jeruk Purut, Jakarta, Kamis (04/12/2025) pagi, sekitar pukul 08.00 WIB. Belum ada informasi terkait kepastian penyebab meninggalnya Epy Kusnandar, yang terakhir kerap membagikan momen berjualan masakan jukut goreng bersama sang istri dalam menjalani bisnis baru kulinernya di Ibu Kota Jakarta.

