Berita

Truk Seruduk Bus di Tol Cipali, Belasan Penumpang Dilarikan ke RS

Posisi akhir kendaraan truk melintang di jalur menuju Cirebon, sedangkan bus berada di median dan tertahan oleh fasilitas pengamanan wirerope.

SATUJABAR, CIREBON — Kecelakaan kendaraan terjadi di ruas jalan Tol Cipali. Kali ini, kecelakaan melibatkan kendaraan bus dan truk di KM 185+650 arah Cirebon, Selasa (15/4/2025) pukul 00.06 WIB. Akibatnya, belasan penumpang mengalami luka-luka dan dilarikan ke rumah sakit (RS).

Peristiwa itu diduga disebabkan pengemudi kendaraan truk tidak dapat mengontrol laju kendaraannya. Akibatnya, truk menabrak kendaraan bus yang berada di depannya.

“Posisi akhir kendaraan truk melintang di jalur menuju Cirebon, sedangkan kendaraan bus berada di median dan berhasil tertahan oleh fasilitas pengamanan wirerope,” ujar Corporate Communications & Sustainability Management Dept Head Astra Tol Cipali, Ardam Rafif Trisilo.

Dia mengatakan, peristiwa itu menyebabkan 14 korban terluka. Para korban langsung dievakuasi menuju RS Sentra Medika.

Ardam menjelaskan, peristiwa itu pertama kali diterima oleh tim Traffic Monitoring Center (TMC) melalui laporan pengguna jalan. Selanjutnya, petugas patroli, derek, rescue dan tim medis Astra Tol Tol Cipali bekerja sama dengan PJR untuk melakukan penanganan di lokasi kejadian.

Ardam mengungkapkan, untuk mengurai antrian arus lalu lintas akibat kecelakaan itu, Astra Tol Cipali berkoordinasi dengan kepolisian melakukan pengalihan arus lalu lintas arah Cirebon untuk keluar di gerbang tol Sumberjaya. Hal itu berlangsung mulai pukul 02.40 WIB hingga 04.40 WIB.

“Kami mengimbau pengguna jalan untuk menjaga fokus, jarak aman berkendara, serta selalu mengutamakan keselamatan dalam berkendara,” katanya.

Apabila lelah berkendara pada malam hari, lanjut Ardam, pengguna jalan dapat beristirahat di tujuh rest area yang tersebar di seluruh ruas Tol Cipali. Selain itu, mereka juga bisa melepas lelah di tempat istirahat di luar gerbang tol terdekat. (yul)

Editor

Recent Posts

Oknum Dokter Kandungan Cabul Terancam 12 Tahun Penjara, Lebih Berat Jika Banyak Korban Melapor

SATUJABAR, GARUT -- Oknum dokter kandungan di Kabupaten Garut, Jawa Barat, M. Syafril Firdaus, alias…

6 menit ago

Kemenparekraf dan AGI Sepakat Perkuat Kolaborasi, Bangun Masa Depan Industri Gim Indonesia

BANDUNG - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) bersama Asosiasi Game Indonesia (AGI) sepakat memperkuat…

1 jam ago

Kemenperin Bersinergi dengan Industri TPT Hadapi Tantangan Global

BANDUNG – Kementerian Perindustrian (Kemenperin) menegaskan komitmennya untuk terus mendampingi dan membangkitkan kembali kinerja industri…

1 jam ago

Wamenekraf Hadiri Panen Raya AEWO Bogor, Dorong Sinergi Ekonomi Kreatif dan Ketahanan Pangan

BOGOR – Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Wamenekraf) Irene Umar menghadiri panen raya di…

2 jam ago

Harga Emas Antam Jum’at 18/4/2025 Rp 1.965.000 Per Gram

SATUJABAR, BANDUNG - Harga emas Antam Jum’at 18/4/2025 dikutip dari situs PT Aneka Tambang Tbk…

2 jam ago

Pemerintah Siapkan Operasi Terpadu Tekan Potensi Karhutla

JAKARTA – Pemerintah pusat bersama pemerintah daerah menyiapkan langkah strategis untuk menekan potensi kejadian dan…

3 jam ago

This website uses cookies.