SATUJABAR, BANDUNG – Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle, ganda campuran Indonesia, berhasil melaju ke partai semifinal China Open 2024.
Melawan tim asal Malaysia, Hoo Pang Ron/Cheng Su Yin di 16 besar, Dejan/Gloria mengungguli kedua permainan dengan skor akhir 21-14, dan 21-9 di Olympic Sport Center Gymnasium Changzou pada hari Jumat (20/9).
“Alhamdulillah dan terima kasih buat semua yang selalu mendukung. Tahun ini tidak mudah untuk kami, banyak struggle juga jadi kembali ke semifinal Super 1000 adalah pencapaian yang sangat baik,” ucap Dejan.
Dejan mengaku lolos ke semifinal China Open merupakan pencapaian yang besar, dan ia merasa cukup puas dengan hasil permainan hari ini, namun Dejan tetap ingin hasil yang lebih lagi dari ini.
“Memang susah membalikkan setelah apa yang terjadi beberapa waktu ke belakang. Setiap orang punya prosesnya masing-masing, saya dengan mental saya dan Dejan dengan mental dia. Caranya juga masing-masing dan perlu waktu sementara pertandingan terus datang beruntun.” kata Gloria pada laman resmi PBSI.
Meskipun banyak rintangan yang di lalui Gloria bersyukur masih bisa mengatasi dan mencari titik terangnya. Gloria mengaku masih harus belajar untuk mengontrol diri disaat keadaan tidak sesuai dengan apa yang sudah direncanakannya dan mencoba berbesar hati juga mencari solusi terbaik bersama.(nza)