BANDUNG – Semi final Copa America 2024 Argentina vs Kanada kedudukan 1-0 di babak pertama.
Laga semi final itu berlangsung di MetLife Stadium New Jersey Amerika Serikat Rabu 10 Juli 2024 mulai pukul 07.00 WIB.
Tim Tango unggul di menit 22 lewat Julian Alvarez. Tampil penuh percaya diri Argentina terus mengurung Kanada. Namun belum ada gol tambahan hingga peluit babak pertama berakhir.
Hingga babak perempat final, langkah Argentina terbulang mulus dengan nol kekalahan. Semua laga dibabat dengan kemenangan.
Hal itu berbeda ketika Argentina tampil di Piala Dunia 2022 Qatar dimana Messi CS tampil buruk di awal laga dengan kekalahan dari Arab Saudi.
Namun mental juara Argetina memuncak dan mampu tampil sebagai pemenang Piala Dunia 2022.
Di Copa America ini, Agentina sepertinya jauh lebih stabil dengan mengevalauasi laga-laga sebelumnya.
Saat ini, Argentina adalah peraih trofi Copa America sebanyak 15 kali atau terbanyak bersama-sama dengan Uruguay.
Jika Argentina jumpa Uruguay di babak final, makan itu adalah pertarungan besar siapa paling banyak mengoleksi gelar juara di benua Amerika.