BANDUNG_ Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat, Letjen TNI Purn Marciano Norman, memberikan apresiasi tinggi terhadap penyelenggaraan Kejuaraan Nasional Angkat Besi Junior U18 – U20 Pupuk Indonesia 2024 yang berlangsung di Surabaya. Dalam sambutannya pada 22 Oktober 2024 di Hotel Santika Premiere Gubeng, Marciano memuji penampilan atlet serta profesionalisme penyelenggaraan acara tersebut.
Marciano menyoroti konsistensi pembinaan atlet yang dilakukan oleh Pengurus Besar Persatuan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PB.PABSI), yang dipimpin oleh Rosan Roeslani dan Sekretaris Jenderal Mayjen TNI Mar Purn Djoko Pramono.
“Cabang olahraga angkat besi selalu membuat Indonesia bangga karena prestasinya,” katanya dilansir situs KONI Pusat.
Ia yakin kejuaraan ini akan melahirkan atlet masa depan yang dapat mengharumkan nama bangsa. Marciano juga memberikan penghormatan kepada PT. Pupuk Indonesia (Persero) atas dukungannya terhadap PB.PABSI, yang telah memungkinkan terlahirnya atlet berpotensi seperti Rizki Juniansyah, Eko Yuli, Rahmat Erwin, dan Windy Cantika.
“Dukungan PT. Pupuk Indonesia patut dicontoh oleh cabang-cabang olahraga lainnya. Terima kasih kepada Pak Rosan, Pak Djoko, dan semua pelatih serta pengurus yang telah membuat ini terjadi,” ujarnya.
Marciano menekankan pentingnya kolaborasi antara BUMN dan olahraga prestasi, menjadikan PT. Pupuk Indonesia sebagai contoh sukses. Ia juga memuji hasil kejuaraan sebelumnya yang menunjukkan kualitas pembinaan yang baik, mengingat atlet-atlet dari Aceh telah memecahkan 15 rekor PON dan 8 rekor nasional.
“Prestasi di SEA Games, Asian Games, dan Olimpiade merupakan hasil dari kejuaraan nasional seperti ini,” tambahnya. Marciano menargetkan angkat besi dapat menyumbang lebih dari satu medali emas pada Olimpiade mendatang di Los Angeles dan Brisbane.
Sebelumnya, Sekjen PB PABSI yang mewakili Ketum PB PABSI juga menyampaikan terima kasih kepada PT. Pupuk Indonesia atas dukungannya dalam program pembinaan angkat besi. Kejuaraan ini merupakan yang ketiga didukung oleh BUMN tersebut, dengan partisipasi dari grup PT. Pupuk Indonesia seperti Petrokimia Gresik, Pupuk Kaltim, dan Pupuk Sriwidjaya Palembang.
Djoko Pramono mengungkapkan bahwa dukungan ini telah membantu menjaring atlet masa depan bangsa. Ia menegaskan bahwa prestasi meraih medali emas di Olimpiade Paris 2024 juga merupakan hasil dari dukungan PT. Pupuk Indonesia.
“Dengan dukungan dari semua pihak, kami berharap dapat meraih medali di Olimpiade Los Angeles yang akan datang,” tutup Rosan dalam sambutannya yang dibacakan Sekjen PB PABSI.