Berita

Gempa M 6,9 di Kyushu Jepang, BMKG Sebut Tak Berpotensi Picu Tsunami di RI

BMKG RI mengatakan, gempa bumi di Jepang ini tidak berpotensi menimbulkan tsunami di wilayah RI.

SATUJABAR, JAKARTA —  Gempa magnitudo (M) 6,9 melanda wilayah Miyazaki, Pulau Kyushu, Jepang.  Pusat gempa bumi terletak pada koordinat 31,78 LU dan 131,54 BT, tepatnya di 309 km barat daya Hiroshima, Jepang, dengan kedalaman hiposenter 40 km.

Badan Meteorologi Jepang (JMA) mengatakan, guncangan terjadi pada pukul 21.19 waktu setempat di sebagian Prefektur Miyazaki. Sementara Survei Geologi Amerika Serikat (USGS) awalnya menyebut gempa Jepang ini berkekuatan 6,9, tapi kemudian merevisinya menjadi 6,8. Sedangkan menurut Pusat Seismologi Mediterania Eropa, gempa di wilayah Kyushu ini bermagnitudo 6,6.

BMKG RI mengatakan, gempa bumi di Jepang ini tidak berpotensi menimbulkan tsunami di wilayah RI. Hasil analisis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa tersebut tidak berpotensi menimbulkan tsunami di wilayah Indonesia.

“Oleh karena itu, kepada masyarakat pesisir di wilayah Indonesia diimbau agar tetap tenang,” kata Direktur Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Daryono, dalam keterangannya, Senin (13/1/2025).

“Gempa bumi dengan magnitudo M 6,4. Pusat gempa bumi terletak pada koordinat 31,78 LU dan 131,54 BT, tepatnya di 309 km barat daya Hiroshima, Jepang, dengan kedalaman hiposenter 40 km,” jelasnya.

Daryono menyebut, gempa ini berjenis gempa bumi dangkal. Gempa ini memiliki mekanisme pergerakan naik.

“Gempa bumi Miyazaki ini merupakan jenis gempa bumi dangkal yang dipicu aktivitas Subduksi Nankai. Gempa bumi ini memiliki mekanisme pergerakan naik (thrust fault),” katanya.

Dikabarkan gempa ini memicu peringatan tsunami untuk provinsi Miyazaki, di Pulau Kyushu, serta Prefektur Kochi di wilayah selatan Jepang.

Badan Meteorologi dan pihak berwenang telah mendesak penduduk setempat tidak memasuki laut atau mendekati pantai sampai peringatan dicabut. (yul)

Editor

Recent Posts

Langgar Aturan Bangunan, Satpol PP Kota Bandung Bongkar Gerai Burger Bangor di Surya Sumantri

BANDUNG - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bandung menertibkan bangunan milik Burger Bangor…

18 menit ago

Bandung Diresmikan sebagai Ibu Kota Bangsa Asia dan Afrika dalam Peringatan 70 Tahun KAA

BANDUNG - Dalam suasana penuh kehormatan, Kota Bandung secara simbolis diresmikan sebagai Ibu Kota Bangsa…

26 menit ago

Telusuri Penyebab Karacunan, Kepala BGN Terjun Langsung ke Cianjur

SATUJABAR, CIANJUR -- Kepala Badan Gizi Nasional (BGN), Dadan Hindayana, terjun langsung ke Kabupaten Cianjur,…

13 jam ago

Tak Hanya Mobil, Lucky Hakim pun Tolak Pembangunan Rumah Dinas Senilai Rp 5 Miliar

Lucky beralasan pembangunan rumah dinas tidak urgent karena dirinya masih bisa menempati Pendopo Indramayu selama…

15 jam ago

Buntut Bakar Mobil Polisi, GRIB Jaya Depok Pecat Anggotanya dan Bekukan Ranting Harjamukti

Aksi TS tak sesuai dengan AD/ART dan peraturan internal GRIB Jaya. SATUJABAR, DEPOK -- Organisasi…

15 jam ago

Kunjungi Buntet Pesantren, Kapolri Listyo Minta Doa Kyai untuk Keutuhan NKRI

Kedekatan Kapolri dengan ulama bukanlah hal baru, melainkan bagian dari strategi kebangsaan berbasis spiritualitas. SATUJABAR,…

15 jam ago

This website uses cookies.