Berita

Tiga Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bekasi Jalani Pemeriksaan Kesehatan di RSUD

BANDUNG – Tiga bakal pasangan calon (bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bekasi resmi mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bekasi dan kini tengah menjalani tahapan pemeriksaan kesehatan atau Medical Check Up (MCU) di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Bekasi, Jl. Teuku Umar, Cibitung. Pemeriksaan ini dimulai pada Jumat pagi (29/08/2024).

Ketiga pasangan calon tersebut adalah:

BN Holik Qodratulloh dan Faizal Hasan Farid

Dani Ramdan dan Romli

Ade Kuswara Kunang dan Asep Surya Atmaja

Ketua KPU Kabupaten Bekasi, Ali Rido, menjelaskan bahwa tahapan pemeriksaan kesehatan ini merupakan bagian dari proses administrasi pendaftaran calon. “Hari ini, kami melaksanakan MCU untuk bakal pasangan calon. Hasil dari pemeriksaan kesehatan ini akan menjadi salah satu syarat administrasi pencalonan,” kata Ali Rido.

Ali Rido menambahkan bahwa kegiatan MCU ini akan berlangsung selama tiga hari, yaitu pada tanggal 30-31 Agustus dan 2 September mendatang. Proses pemeriksaan akan dimulai dengan tes narkoba oleh Badan Narkotika Nasional (BNN), dilanjutkan dengan tes psikologis.

“Kami berharap hasil pemeriksaan dari tim dokter dapat memenuhi syarat administrasi pencalonan dengan baik. Terima kasih kepada pihak rumah sakit atas kerjasama dalam pelaksanaan pemeriksaan kesehatan ini,” ujar Ali Rido dilansir bekasikab.go.id.

Direktur RSUD Kabupaten Bekasi, Arief Kurnia, menjelaskan bahwa pihaknya telah membentuk tim dokter spesialis untuk melakukan pemeriksaan kesehatan. Pemeriksaan dimulai dengan tes narkoba dan MMPI pada hari pertama, diikuti oleh pemeriksaan fisik dan laboratorium pada hari kedua, serta pemeriksaan MRI pada hari terakhir.

“Alhamdulillah, pemeriksaan kesehatan telah dimulai hari ini. Kami berkomitmen untuk menjalankan tugas dengan profesional dan berharap kegiatan ini dapat berjalan lancar. Kami merasa terhormat ditunjuk oleh KPU Kabupaten Bekasi sebagai mitra dalam pelaksanaan MCU untuk bapaslon Bupati dan Wakil Bupati Bekasi,” tutup Arief Kurnia.

Editor

Recent Posts

“Langkah Menuju Surga Kecil di Cipelang Sumedang”

Udara pagi di Sumedang terasa lebih segar dari biasanya, Sabtu itu (19/4/2025). Dari depan Gerbang…

5 jam ago

Harga Emas Antam Minggu 20/4/2025 Rp 1.965.000 Per Gram

SATUJABAR, BANDUNG - Harga emas Antam Minggu 20/4/2025 dikutip dari situs PT Aneka Tambang Tbk…

5 jam ago

Pendaftaran Garuda Academy Resmi Dibuka, Siap Cetak Pemimpin Masa Depan Industri Olahraga

BANDUNG - PSSI resmi meluncurkan Garuda Academy, sebuah program pelatihan manajemen sepak bola bertaraf internasional…

5 jam ago

KAI Daop 2 Dukung Reaktivasi Sejumlah Jalur Kereta di Jabar

Selain memudahkan mobilitas masyarakat, reaktivasi jalur kereta api dapat mengurangi kemacetan di jalan raya. SATUJABAR,…

9 jam ago

Musim Panas, Kedokteran Haji Ingatkan Pentingnya Persiapan Fisik Jamaah

Faktor lingkungan seperti cuaca panas, perbedaan budaya dan bahasa, hingga aktivitas fisik tinggi selama ibadah…

9 jam ago

PTUN Menangkan PLK Soal Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung

Biro hukum Pemprov Jabar tengah mempersiapkan langkah-langkah hukum ke depan menyikapi putusan hakim tersebut. SATUJABAR,…

11 jam ago

This website uses cookies.