Berita

Puskesmas Kota Bandung Siaga Jelang Pencoblosan

SATUJABAR, BANDUNG – Puskesmas Kota Bandung siaga 24 jam jelang pencoblosan 14 Februari, kata Penjabat Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono.

Hal ini merupakan bentuk antisipasi Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung terkait kesehatan para petugas dan panitia Pemilu.

“Ini sebagai dukungan kesehatah bagi personel KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara) dan panitia lainnya di wilayah Kota Bandung,” katanya dilansir bandung.go.id

Selain petugas KPPS, terdapat juga pelayanan kesehatan bagi TPS, PPK, dan Linmas.

“Adapun pelayanannya meliputi pemeriksaan tekanan darah untuk personel KPPS oleh kader Posyandu. Bantuan suplemen vitamin kepada petugas,” tuturnya.

Oleh karena itu, pihaknya meminta UPT Puskesmas, kader Posyandu, siaga 24 jam.

“Ini upaya kita dalam mewujudkan Pemilu dalam kondisi aman, damai dan kondusif,” kata Bambang.

POSKO

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandung, Anhar Hadian mengungkapkan, sesuai arahan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia bahwa tanggal 14 – 15 Februari itu puskesmas membuka posko.

“Bukan membuka pelayanan umum, tetapi posko terkait pelayanan kesehatan bagi petugas yang terlibat dalam Pemilu,” ujarnya kepada Humas Bandung.

Ia mengungkapkan, banyak pihak yang terlibat dalam kegiatan pemilu, sehingga bukan hanya petugas KPPS saja yang mendapatkan pelayanan kesehatan.

“Selain KPPS juga untuk Linmas, Panwaslu, Babinsa, Bhabinkamtibmas, intinya semua petugas terlibat dalam Pemilu,” tuturnya.

Ia mengungkapkan, semua UPT Puskesmas terjun langsung untuk memberikan pelayanan kesehatan dengan baik.

“Ada 80 UPT Puskesmas dikerahkan, untuk jumlah personel sekitar 1.500 petugas. Mulai dari petugas puskesmas hingga relawan yang berasal dari organisasi kesehatan dan sekolah kesehatan lainnya,” jelas Anhar.

Selain bersiaga di posko, Anhar menuturkan, petugas pun akan menyisir ke setiap TPS untuk meminimalisir terjadinya petugas yang sakit atau kelelahan.

“Kami akan keliling di waktu tertentu, mencegah kondisi yang tampak lelah atau lemas. Kami akan datang dan periksa, mulai mengukur tensi darah dan suhu tubuh. Sehingga nanti ketika terdapat yang sakit atau lelah, dianjurkan untuk istirahat, ” beber Anhar.

Para petugas Pemilu bisa menghubungi hotline di setiap UPT puskesmas jika membutuhkan. Bisa juga melalui akun instagram resmi Dinas Kesehatan Kota Bandung @dinkeskota.bdg.

Editor

Recent Posts

Tren Konsumsi Kopi Masuki Gelombang Ketiga, Ini yang Dilakukan Pemerintah

BANDUNG - Perkembangan konsumsi kopi di Indonesia telah memasuki third wave atau gelombang ketiga, setelah…

4 menit ago

Menteri Perhubungan Resmikan Reaktivasi Stasiun Pondok Rajeg di Depok

BANDUNG - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meresmikan reaktivasi Stasiun Pondok Rajeg di Kecamatan Cilodong,…

11 menit ago

Menhub Sampaikan Pembangunan Proving Ground di Bekasi

BANDUNG - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyampaikan pembangunan proving ground di Balai Pengujian Laik…

15 menit ago

Pemkab Purwakarta Resmikan 6 Ruas Jalan Baru

BANDUNG - Pemerintah Kabupaten Purwakarta meresmikan penggunaan enam ruas jalan kabupaten yang terletak di wilayah…

40 menit ago

Satresnarkoba Polres Cianjur Amankan Pengedar Sabu, Sita Total 2,64 Gram

BANDUNG - Satresnarkoba Polres Cianjur berhasil mengamankan dua pelaku pengedar narkotika jenis sabu dalam dua…

1 jam ago

Kapolres Indramayu Imbau Warga Jaga Kondusivitas Jelang Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden

BANDUNG - Jelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI yang akan segera berlangsung, Kapolres Indramayu,…

1 jam ago

This website uses cookies.