Inspektur Provinsi Jawa Barat Eni Rohyani.(FOTO: Humas Pemprov Jabar)
BANDUNG – Provinsi Jawa Barat meraih penghargaan dalam kategori Kerja Sama Luar Biasa (Outstanding Partnership) di ajang China International Friendship Cities Conference (CIFCC) 2024 yang digelar di Kunming, China, pada Selasa (19/11/2024). Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Inspektur Provinsi Jawa Barat, Eni Rohyani, yang hadir sebagai perwakilan resmi Pemda Provinsi Jabar.
CIFCC merupakan acara dua tahunan yang digagas oleh Chinese People’s Association for Friendship with Foreign Countries (CPAFFC) dan China International Friendship Association sejak tahun 2008. Event ini bertujuan untuk memperkuat dialog antara kota dan provinsi dari berbagai belahan dunia, serta berbagi praktik terbaik dalam penguatan kualitas layanan publik dan berbagai inovasi lain yang dapat diterapkan di wilayah lain secara global.
Dengan tema “Common Prosperity, Shared Future,” CIFCC 2024 dilaksanakan di Kunming, Provinsi Yunnan, dan dihadiri oleh lebih dari 700 peserta dari 30 negara. Ajang ini menjadi wadah penting untuk membangun kesejahteraan dan masa depan yang lebih baik bagi kota dan provinsi di seluruh dunia.
Dalam kesempatan tersebut, Eni Rohyani menyampaikan komitmen Jawa Barat untuk terus mengedepankan semangat kolaborasi global.
“Jawa Barat siap menjadi provinsi yang tidak hanya berfokus pada kemajuan internal, tetapi juga berkontribusi bagi kesejahteraan dan kemajuan dunia, terutama melalui pendekatan inovasi digital dan layanan inklusif yang telah kami kembangkan,” ujar Eni Rohyani dilansir situs Pemprov Jabar.
Penghargaan ini menjadi bukti nyata dari komitmen Pemda Provinsi Jawa Barat dalam membangun kerjasama internasional yang saling menguntungkan, serta dalam mendorong kemajuan bersama melalui kolaborasi global
SATUJABAR, INDRAMAYU - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Indramayu memanfaatkan momentum Hari Pers Nasional (HPN)…
SATUJABAR, NEW DELHI – Wakil Indonesia tunggal putri, Putri Kusuma Wardani terhenti langkahnya di babak…
SATUJABAR, NEW DELHI – Wakil tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie mampu mengatasi perlawanan pemain asal…
SATUJABAR, BANDUNG – Harga emas Antam Jum’at 16/1/2026 dikutip dari situs logammulia.com dijual Rp 2.675.000…
SATUJABAR, JAKARTA - Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi) meminta penjelasan resmi dari Meta selaku penyelenggara…
JAKARTA – bank bjb dan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara (TNI AU) secara resmi menandatangani…
This website uses cookies.