Berita

Istri Habib Luthfi Wafat, Presiden Joko Widodo Takziah

BANDUNG – Presiden Joko Widodo takziah ke rumah duka istri Habib Luthfi bin Yahya, yakni almarhumah Syarifah Salma binti Hasyim bin Yahya.

Habib Luthfi adalah pendakwah sekaligus anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Habib Luthfi bin Yahya di Kota Pekalongan, Jawa Tengah, pada Rabu (29/05/2024).

Seperti ditulis Setkab, Kepala Negara tiba di rumah duka sekitar pukul 11.05 WIB.

Setibanya di rumah duka, Presiden Jokowi langsung disambut oleh putra pertama Habib Luthfi bin Yahya, Habib Baha’udin Al-Alawi bin Yahya.

Presiden juga sempat berbincang-bincang dengan perwakilan keluarga dan mendoakan agar keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan serta kesabaran.

Untuk diketahui, mendiang Syarifah Salma meninggal dunia dalam usia 66 tahun pada Selasa malam, 28 Mei 2024 di RS Budi Rahayu Kota Pekalongan, sekitar pukul 21.55 WIB.

Mendiang istri dari Habib Luthfi tersebut kerap menemani sang suami saat berdakwah dan menjalankan tugasnya sebagai anggota Wantimpres.

Rencananya jenazah Syarifah Salma akan dimakamkan di pemakaman keluarga di Komplek Maqbarah Sapuro, Kota Pekalongan hari ini Rabu (29/5) sekitar pukul 14.00 WIB.

Turut mendampingi Presiden dalam takziah tersebut yaitu Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, dan Menteri Sekretaris Negara Pratikno.

Editor

Recent Posts

“Langkah Menuju Surga Kecil di Cipelang Sumedang”

Udara pagi di Sumedang terasa lebih segar dari biasanya, Sabtu itu (19/4/2025). Dari depan Gerbang…

8 jam ago

Harga Emas Antam Minggu 20/4/2025 Rp 1.965.000 Per Gram

SATUJABAR, BANDUNG - Harga emas Antam Minggu 20/4/2025 dikutip dari situs PT Aneka Tambang Tbk…

8 jam ago

Pendaftaran Garuda Academy Resmi Dibuka, Siap Cetak Pemimpin Masa Depan Industri Olahraga

BANDUNG - PSSI resmi meluncurkan Garuda Academy, sebuah program pelatihan manajemen sepak bola bertaraf internasional…

8 jam ago

KAI Daop 2 Dukung Reaktivasi Sejumlah Jalur Kereta di Jabar

Selain memudahkan mobilitas masyarakat, reaktivasi jalur kereta api dapat mengurangi kemacetan di jalan raya. SATUJABAR,…

12 jam ago

Musim Panas, Kedokteran Haji Ingatkan Pentingnya Persiapan Fisik Jamaah

Faktor lingkungan seperti cuaca panas, perbedaan budaya dan bahasa, hingga aktivitas fisik tinggi selama ibadah…

12 jam ago

PTUN Menangkan PLK Soal Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung

Biro hukum Pemprov Jabar tengah mempersiapkan langkah-langkah hukum ke depan menyikapi putusan hakim tersebut. SATUJABAR,…

15 jam ago

This website uses cookies.