Berita

Presiden Bilang Indonesia Dapat Kuota Haji Tambahan

SATUJABAR, BANDUNG – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut Indonesia telah memperoleh tambahan kuota jemaah haji dari pemerintah Kerajaan Arab Saudi sebanyak 20.000 jemaah.
Hal tersebut diungkapkan oleh Presiden di hadapan para peserta Apel Hari Santri Tahun 2023 yang digelar di Monumen Tugu Pahlawan, Kota Surabaya, Provinsi Jawa Timur, pada Minggu (22/10/2023).
“Saya diberi tahu sudah diputuskan oleh Perdana Menteri Pangeran MBS (Mohammed bin Salman) bahwa tambahan kuotanya adalah 20.000 (jemaah), ini jumlah yang sangat besar,” ungkap Presiden.
Sebelumnya, Presiden menceritakan bahwa hal tersebut merupakan hasil dari pertemuannya saat makan siang bersama Putra Mahkota yang juga Perdana Menteri (PM) Kerajaan Arab Saudi Mohammed bin Salman Al-Saud saat kunjungannya ke Kerajaan Arab Saudi pada Kamis (19/10). Presiden menyebut, dirinya menyempaikan bahwa jemaah haji Indonesia harus menunggu hingga 47 tahun untuk mendapatkan kesempatan ibadah haji.
“Karena beliau sedang senang saya berani ngomong mohon ditambah kuota hajinya untuk Indonesia, karena penduduk Indonesia itu sekarang 278 juta saya sampaikan, dan beliau saat itu spontan ‘Besok pagi-pagi saya beri informasi Presiden Jokowi berapa tambahan hajinya’, jelasnya dikutip situs Setkab.
Masih di lokasi yang sama, saat memberikan keterangan di hadapan para awak media, Kepala Negara menyampaikan bahwa penambahan kuota haji tersebut kemudian sudah dapat ditindaklanjuti dan diharapkan sudah bisa mulai diterapkan mulai tahun depan.
“Sudah, ini tinggal ditindaklanjuti dengan surat aja, insyaallah (tahun depan) kalau itu sudah beres,” tandasnya.
Editor

Recent Posts

Dedikasi pada Keterbukaan Informasi, bank bjb Raih Penghargaan KIP 2024

BANDUNG - bank bjb kembali menunjukkan komitmennya dalam keterbukaan informasi dengan meraih penghargaan bergengsi Anugerah…

3 jam ago

Lisa BLACKPINK Dituduh Menggunakan “Koneksi” Pacar yang Dirumorkan untuk Mendapatkan Peran di Film Hollywood Besar

Lisa BLACKPINK Dituduh Menggunakan Koneksi untuk Mendapatkan Fitur Majalah Besar. SATUJABAR, KOREA -- Pada 13…

10 jam ago

NewJeans Kirimkan Sertifikat Konten ke Agensi ADOR, dan ADOR Mengeluarkan Pernyataan Sebagai Tanggapan

SATUJABAR, KOREA -- Pada 13 November, dilaporkan bahwa kelima anggota NewJeans—Minji, Hanni, Danielle, Haerin, dan…

10 jam ago

Wamenpora Taufik Hidayat: Kemenpora Komitmen Menjadi Lembaga Publik yang Akuntabel dan Informatif

BANDUNG - Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Wamenpora RI) Taufik Hidayat menegaskan komitmennya…

11 jam ago

Presiden Prabowo Dukung Solusi Dua Negara untuk Selesaikan Konflik Palestina

BANDUNG - Presiden Prabowo Subianto menyatakan dukungannya terhadap solusi dua negara untuk menyelesaikan konflik Palestina.…

11 jam ago

Ada Jejak Rem dan Kampas Rem Terbakar di Kecelakan Tol Cipularang KM 92, 17 Kendaraan Sudah Diderek ke Pos Induk PJR

SATUJABAR, PURWAKARTA-- Korps Lalu-Lintas Polri (Korlantas) Polri merilis temuan adanya jejak rem dan kampas rem…

12 jam ago

This website uses cookies.