Berita

Polres Indramayu Amankan Aksi Unjuk Rasa Mahasiswa di Depan Gedung DPRD

BANDUNG – Polres Indramayu bersama jajaran Polda Jabar, Kodim 0616, dan Satpol PP melaksanakan pengamanan ketat terhadap aksi unjuk rasa yang dilakukan oleh mahasiswa dari Cipayung Plus di depan Gedung DPRD Kabupaten Indramayu pada Jumat (23/8/2024).

Pengamanan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo serta Dandim 0616/Indramayu, Letkol Inf Yanuar Setiaga.

Sebanyak 600 anggota gabungan dari Polri, TNI, dan Satpol PP dikerahkan untuk memastikan keamanan selama berlangsungnya aksi.

Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, menyatakan bahwa kehadiran pihak keamanan bertujuan untuk mengamankan jalannya aksi unjuk rasa serta menjaga ketertiban masyarakat yang beraktivitas di sekitar Gedung DPRD.

“Kami hadir di sini untuk membantu mengamankan mahasiswa dalam menyuarakan aspirasi mereka, serta menjaga masyarakat dan gedung DPRD itu sendiri,” ujar Kapolres yang didampingi oleh Letkol Inf Yanuar Setiaga.

Kapolres juga menjelaskan bahwa pengamanan dilakukan secara persuasif, meskipun sempat terjadi insiden pelemparan.

“Alhamdulillah, meskipun sempat terjadi pelemparan, itu tampaknya hanya dilakukan oleh oknum. Kami dari kepolisian tidak membalas dan tetap menjaga ketenangan,” jelasnya.

Ia menegaskan bahwa pihaknya tidak menghalangi penyampaian aspirasi di Kabupaten Indramayu. “Kami mengajak semua elemen masyarakat, termasuk mahasiswa, tokoh agama, dan warga, untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas yang kondusif,” tegasnya.

Setelah aksi unjuk rasa selesai, anggota Polres Indramayu dan Kodim 0616 turut membersihkan area sekitar Gedung DPRD untuk memastikan kenyamanan masyarakat.

“Kami membersihkan area sekitar Gedung DPRD agar masyarakat yang lewat merasa nyaman dengan kondisi yang sudah bersih dan teratur,” tambah Kapolres.

Editor

Recent Posts

Sambut Nataru, Pengerjaan Tol Cipali Ditarget Rampung Pertengahan Desember

Tahun ini, Astra Tol Cipali berfokus meningkatkan kenyamanan pengguna jalan melalui penambahan kapasitas dan peningkatan…

17 menit ago

Tes Psikologis dan Layanan Konseling ITB Tekan Aksi Bunuh Diri Maba

Kasus-kasus yang membutuhkan layanan konseling dilatarbelakangi berbagai faktor. SATUJABAR, BANDUNG -- Institut Teknologi Bandung (ITB)…

42 menit ago

Wapres Gibran Instruksikan Mendikdasmen Hapus PPDB Sistem Zonasi

SATUJABAR, JAKARTA-- Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka, mengaku telah meminta Menteri Pendidikan Dasar dan…

56 menit ago

Berantas Judi Online, Ribuan Staf KUA Dikerahkan

BANDUNG - Berantas judi online, ribuan staf kantor KUA dan penyuluh dikerahkan, ungkap Menteri Agama (Menag)…

2 jam ago

Aktor Byeon Woo Seok, Brand Ambassador Cartier

BANDUNG – Aktor Byeon Woo Seok brand ambassador Cartier seperti diumumkan perusahaan itu Jum’at 22…

2 jam ago

Warga Tabanan Bali Hilang Saat Sembahyang di Kebun, Tim SAR Gabungan Lakukan Pencarian

BANDUNG - Tim SAR gabungan tengah melakukan pencarian terhadap seorang warga Banjar Dinas Munduk Ngandang,…

2 jam ago

This website uses cookies.