Berita

Polres Cianjur Amankan Ratusan Knalpot Brong Dalam Razia Seminggu

BANDUNG – Polres Cianjur Mengamankan ratusan knalpot dalam razia yang dilakukan selama seminggu terakhir.

Hal itu diungkapkan dalam konferensi pers pemaparan hasil kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) yang dilaksanakan oleh Polres dan Polsek Jajaran selama satu minggu, 23 hingga 29 September 2024.

Konferensi pers tersebut dipimpin oleh Kapolres Cianjur AKBP Rohman Yonky Dilatha didampingi pejabat utama (PJU) Polres Cianjur, dan berlangsung di Lapangan Apel Mapolres Cianjur pada 30 September 2024.

Dalam konferensi pers, Kapolres Cianjur menyampaikan bahwa kegiatan ini dilakukan dengan bersinergi bersama seluruh stakeholder terkait. Hasil penindakan yang dilakukan selama kegiatan ini mencakup penyitaan 251 knalpot yang tidak sesuai dengan standarisasi atau spesifikasi teknis.

“Selain itu, kami juga berhasil menyita 542 botol minuman keras, yang terdiri dari 249 botol miras berbagai merek dan 149 kantong miras oplosan,” ujar Kapolres melalui keterangan resmi.

Kapolres menjelaskan bahwa seluruh barang bukti yang disita akan disimpan di gudang barang bukti dan akan dimusnahkan pada saat kegiatan pemusnahan mendatang.

“Polres Cianjur dan Polsek Jajaran tidak akan berhenti melakukan upaya untuk mencegah gangguan kamtibmas. Kami bersinergi dengan Pemerintah Daerah, TNI, dan masyarakat dalam upaya ini,” tegas Kapolres.

Ia juga memberikan himbauan kepada masyarakat agar tidak menggunakan knalpot brong, yang dinilai meresahkan.

“Untuk minuman keras dan narkoba, kami tidak akan berhenti mengingatkan masyarakat agar tidak menjual atau menggunakan narkoba di wilayah hukum Polres Cianjur. Kami akan bertindak tegas terhadap pelanggaran tersebut. Selain itu, kami juga menghimbau agar tidak melaksanakan kegiatan yang dapat merugikan masyarakat dan mengganggu kamtibmas di Kabupaten Cianjur,” pungkas Kapolres Cianjur.

Editor

Recent Posts

Pemerintah Tetapkan Pilkada 27 November 2024 Hari Libur Nasional

SATUJABAR, JAKARTA-- Pemerintah menetapkan tanggal 27 November 2024, hari libur nasional. Penetapan hari libur nasional…

2 jam ago

Mayat Wanita Ditemukan Membusuk di Tasikmalaya, Identitas Belum Terungkap

SATUJABAR, TASIKMALAYA-- Identitas mayat wanita yang ditemukan membusuk di areal kebun pinggir Jalan Raya Tasikmalaya-Kawalu,…

3 jam ago

Pemantauan Kemenperin Terhadap Transaksi iPhone 16: Upaya Mengawasi Peredaran Produk Impor

SATUJABAR, JAKARTA -- Kementerian Perindustrian (Kemenperin) mencatat bahwa sebanyak 11 ribu unit iPhone 16 telah…

3 jam ago

Lapor ke Pimpinan Polri, Kapolda Sumbar: Pecat AKP Dadang yang Tembak Mati AKP Ulil

AKP Dadang menembak mati AKP Ulil di Lapangan Parkir Mapolres Solok Selatan, pada Jumat (22/11/2024)…

4 jam ago

Polda Jabar Bongkar Pabrik Pupuk Palsu di Kabupaten Bandung Barat

SATUJABAR, BANDUNG-- Polda Jawa Barat (Jabar) membongkar pabrik memproduksi pupuk palsu yang beroperasi di wilayah…

4 jam ago

Waduh…1.402 TPS Didirikan di Lokasi Rawan Bencana, Begini Upaya Bawaslu Jabar

Temuan tersebut berdasarkan pemetaan kerawanan yang dilakukan di 5.957 desa dan kelurahan atau di 73.862…

4 jam ago

This website uses cookies.