Berita

Pesepeda Meninggal di Dago, Diduga Senggol Mobil Boks

SATUJABAR, BANDUNG – Pesepeda meninggal di Dago tepatnya di depan Apotik Kimia Farma Simpang Dago, Minggu 12 Mei 2024.

Kapolsek Coblong Polrestabes Bandung Kompol Riki Erickson mengatakan peristiwa Pesepeda meninggal di Dago itu terjadi sekitar pukul 08.15 WIB.

TKP lengkapnya, di depan Apotik Kimia Farma Jl.Ir.H.Juanda No.248 Kel.Sekeloa Kec Coblong Kota Bandung. Korban meninggal dunia atas nama Didin berumur sekira 60 tahunan.

Adapun kronologis kejadiannya, berdasarkan keterangan dari saksi bahwa pada saat saksi sedang berada di pinggir jalan dengan maksud untuk pergi ke warung, di mendengar suara orang terjatuh.

Dia melihat korban sudah terkapar dengan sepeda berada di sampingnya.

Diduga sepeda yang dikendarai korban melaju cukup kencang kemudian menyenggol mobil boks warna hitam.

Mobil boks itu sendiri melaju pergi. Oleh para rekan pesepeda lain, korban kemudian diangkat ke pinggir jalan.

Saat itu, korban sudah dalam keadaan tidak sadar, namun masih bernafas. Tetapi tidak lama kemudian korban diketahui sudah meninggal dunia.

Pihak kepolisian langsung turun ke TKP menerima laporan dari Command Center Pemkot Bandung.

Aparat kepolisian juga mengumpulkan berbagai informasi di lapangan dan mengolah TKP. Saat ini, peristiwa ditangani unit Laka Satlantas Polrestabes Bandung.

Editor

Recent Posts

“Langkah Menuju Surga Kecil di Cipelang Sumedang”

Udara pagi di Sumedang terasa lebih segar dari biasanya, Sabtu itu (19/4/2025). Dari depan Gerbang…

12 jam ago

Harga Emas Antam Minggu 20/4/2025 Rp 1.965.000 Per Gram

SATUJABAR, BANDUNG - Harga emas Antam Minggu 20/4/2025 dikutip dari situs PT Aneka Tambang Tbk…

13 jam ago

Pendaftaran Garuda Academy Resmi Dibuka, Siap Cetak Pemimpin Masa Depan Industri Olahraga

BANDUNG - PSSI resmi meluncurkan Garuda Academy, sebuah program pelatihan manajemen sepak bola bertaraf internasional…

13 jam ago

KAI Daop 2 Dukung Reaktivasi Sejumlah Jalur Kereta di Jabar

Selain memudahkan mobilitas masyarakat, reaktivasi jalur kereta api dapat mengurangi kemacetan di jalan raya. SATUJABAR,…

16 jam ago

Musim Panas, Kedokteran Haji Ingatkan Pentingnya Persiapan Fisik Jamaah

Faktor lingkungan seperti cuaca panas, perbedaan budaya dan bahasa, hingga aktivitas fisik tinggi selama ibadah…

17 jam ago

PTUN Menangkan PLK Soal Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung

Biro hukum Pemprov Jabar tengah mempersiapkan langkah-langkah hukum ke depan menyikapi putusan hakim tersebut. SATUJABAR,…

19 jam ago

This website uses cookies.