Berita

Persatuan Islam Tetapkan Awal Puasa Kamis 23 Maret

SATUJABAR, BANDUNG – Persatuan Islam (Persis) menetapkan 1 Ramadhan 1444 Hijriah pada Kamis 23 Maret 2023.

Keputusan itu ditetapkan oleh Dewan Hisab dan Rukyat Pengurus Pusat Persis yang disebarkan melalui surat edaran.

Dalam surat edaran bernomor 0256/JJ-C.3/PP/2023 ini, PP PERSIS menyatakan bahwa awal Ramadhan 1444 H ditetapkan pada Kamis, 23 Maret 2023 M.

Hal tersebut merujuk pada Almanak PERSIS 1444 H, yang merupakan hasil perhitungan Dewan Hisab dan Rukyah PP PERSIS berdasarkan metodologi hisab imkan ru’yah kriteria astronomi.

Dan keputusan ini juga sesuai dengan keputusan sidang Dewan Hisbah dan Dewan Hisab Rukyat yang telah diselenggarakan pada Jumat (10/02/2021) atau 27 Jumada al’Akhirah 1442.

Bukan hanya awal Ramadhan 1444 H, dalam surat edaran tersebut juga ditetapkan bahwa 1 Syawal 1444 H jatuh pada Sabtu, 22 April 2023 M.

Dan berdasarkan hasil perhitungan yang sama, awal Dzulhijah ditetapkan pada Selasa, 20 Juni 2023 M.

Sehingga, waktu Idul Adha jatuh pada Kamis, 29 Juni 2023 M.

Surat edaran ini menjadi pedoman bagi seluruh anggota jam’iyyah dan kaum muslimin secara umum.

Di akhir surat, Ketua Umum PP PERSIS Dr. K.H Jeje Zaenudin, M.Ag dan Sekretaris Umum Dr. H. Haris Muslim, Lc., MA menandatangani surat yang dikeluarkan pada Rabu (22/02/2023) ini.

Editor

Recent Posts

Sustainability Bond bank bjb Banjir Peminat, Oversubscribed Hampir 5 Kali Lipat

BANDUNG – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Paling anyar, Obligasi Keberlanjutan atau…

5 jam ago

Persib Bandung vs Borneo FC Skor 1-0, Persib Posisi 2 Di Bawah Persebaya

BANDUNG – Persib Bandung vs Borneo FC skor 1-0 untuk Maung Bandung pada laga lanjutan…

5 jam ago

Kapolri: Tindak Tegas Pelaku Penembakan Kasatreskrim Polres Solok Selatan, Etik dan Pidana

SATUJABAR, JAKARTA-- Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, sudah memerintahkan proses secara tuntas kasus penembakan yang…

7 jam ago

Pemerintah Tetapkan Pilkada 27 November 2024 Hari Libur Nasional

SATUJABAR, JAKARTA-- Pemerintah menetapkan tanggal 27 November 2024, hari libur nasional. Penetapan hari libur nasional…

9 jam ago

Mayat Wanita Ditemukan Membusuk di Tasikmalaya, Identitas Belum Terungkap

SATUJABAR, TASIKMALAYA-- Identitas mayat wanita yang ditemukan membusuk di areal kebun pinggir Jalan Raya Tasikmalaya-Kawalu,…

9 jam ago

Pemantauan Kemenperin Terhadap Transaksi iPhone 16: Upaya Mengawasi Peredaran Produk Impor

SATUJABAR, JAKARTA -- Kementerian Perindustrian (Kemenperin) mencatat bahwa sebanyak 11 ribu unit iPhone 16 telah…

10 jam ago

This website uses cookies.