Berita

Pelajar Bandung Ditelan Ombak Pantai Karangpapak, Polres Garut & Tim Gabungan Lakukan Pencarian

GARUT – Polres Garut bersama dengan tim gabungan melakukan pencarian terhadap dua orang remaja terseret ombak Pantai Karangpapak Kabupaten Garut.

Pencarian dilakukan oleh Satuan Polisi Air dan Udara (Satpolairud) Polres Garut dan tim gabungan.

Aparat Kepolisian terus berupaya maksimal dalam operasi pencarian dan penyelamatan pada Jum’at (12/07/2024).

Seperti diketahui, pada Kamis, 11 Juli 2024, sekitar pukul 13.45 WIB, dua korban itu bernama, Farhan (17 tahun) dan Rizki (18 tahun), pelajar Kabupaten Bandung hilang ditelan ombak.

Pencarian hari kedua dimulai pada pukul 08.00 WIB. Tim SAR gabungan terbagi menjadi dua jalur yakni jalur perairan dan jalur darat.

Jalur perairan ditempati oleh dua personel Satpolairud dan empat personel Basarnas.

Sementara itu, jalur darat melibatkan Kasat Polairud Polres Garut AKP Anang Sonjaya beserta anggotanya, personil Koramil Cikelet, Kapolsek Cikelet, Balawisata, Tagana dan relawan setempat.

Kegiatan hari ini dimulai dengan apel gabungan sebelum tim menyisir pantai dari Pantai Santolo hingga Pantai Karang Papak, termasuk sela-sela karang di sekitar pantai.

Kasat Polairud Polres Garut juga menghimbau kepada nelayan dan masyarakat setempat untuk segera melapor kepada Satpolairud Polres Garut dan Tim SAR jika menemukan hal-hal yang mencurigakan atau berhubungan dengan korban.

Sayangnya, hingga saat ini, kedua korban masih belum ditemukan. Tim SAR tetap berkomitmen untuk melanjutkan pencarian dengan segala upaya yang dimiliki. “

Kami akan terus memperbarui informasi mengenai perkembangan terbaru dari lokasi pencarian,” katanya.

 

Editor

Recent Posts

“Langkah Menuju Surga Kecil di Cipelang Sumedang”

Udara pagi di Sumedang terasa lebih segar dari biasanya, Sabtu itu (19/4/2025). Dari depan Gerbang…

12 jam ago

Harga Emas Antam Minggu 20/4/2025 Rp 1.965.000 Per Gram

SATUJABAR, BANDUNG - Harga emas Antam Minggu 20/4/2025 dikutip dari situs PT Aneka Tambang Tbk…

12 jam ago

Pendaftaran Garuda Academy Resmi Dibuka, Siap Cetak Pemimpin Masa Depan Industri Olahraga

BANDUNG - PSSI resmi meluncurkan Garuda Academy, sebuah program pelatihan manajemen sepak bola bertaraf internasional…

12 jam ago

KAI Daop 2 Dukung Reaktivasi Sejumlah Jalur Kereta di Jabar

Selain memudahkan mobilitas masyarakat, reaktivasi jalur kereta api dapat mengurangi kemacetan di jalan raya. SATUJABAR,…

16 jam ago

Musim Panas, Kedokteran Haji Ingatkan Pentingnya Persiapan Fisik Jamaah

Faktor lingkungan seperti cuaca panas, perbedaan budaya dan bahasa, hingga aktivitas fisik tinggi selama ibadah…

16 jam ago

PTUN Menangkan PLK Soal Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung

Biro hukum Pemprov Jabar tengah mempersiapkan langkah-langkah hukum ke depan menyikapi putusan hakim tersebut. SATUJABAR,…

19 jam ago

This website uses cookies.