Berita

KPU Cirebon Segera Penuhi Kekurangan 20 Ribu Lembar Surat Suara Pilgub

Kekurangan surat suara Pilgub Jabar tersebut, terdeteksi setelah proses penyortiran dan pelipatan.

SATUJABAR, CIREBON — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, memastikan kekurangan 20 ribu lembar surat suara untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jabar segera terpenuhi pekan ini untuk kelancaran pendistribusian logistik Pilkada 2024.

“Kekurangan surat suara Pilgub ini akan segera kami jemput langsung ke percetakan di Cikarang, Bekasi agar bisa tiba tepat waktu,” kata Ketua KPU Kabupaten Cirebon Esya Karnia Puspawati di Cirebon, Rabu (20/11/2024).

Dia mengatakan, kekurangan surat suara Pilgub Jabar tersebut, terdeteksi setelah proses penyortiran dan pelipatan selesai dilakukan pada 11 November 2024.

Selain kekurangan, kata dia, ditemukan pula 886 lembar surat suara Pilgub yang mengalami kerusakan maupun salah cetak sehingga perlu untuk diganti.

Meski demikian, Esya memastikan, bahwa surat suara untuk Pemilihan Bupati (Pilbup) Kabupaten Cirebon telah tersedia dalam jumlah yang mencukupi. Bahkan, terdapat kelebihan sebanyak 1.588 lembar.

“Kami memastikan seluruh surat suara yang digunakan nanti dalam kondisi baik dan layak,” ujarnya.

Untuk memenuhi kebutuhan logistik Pilkada, KPU Kabupaten Cirebon juga telah memulai distribusi ke tingkat kecamatan sejak 14 November 2024. Menurutnya, pendistribusian ini dilakukan secara bertahap untuk menjamin kelancaran pelaksanaan pesta demokrasi di Kabupaten Cirebon.

Esya menyampaikan, pendistribusian logistik ini dipantau secara ketat, agar tidak ada kendala yang dapat menghambat pelaksanaan pemungutan suara.

KPU Kabupaten Cirebon pun berkomitmen untuk memastikan seluruh kebutuhan logistik, termasuk surat suara, tersedia tepat waktu di semua TPS.

“Distribusi logistik ke kecamatan sudah berjalan sesuai jadwal. Kami pastikan semua logistik tiba tepat waktu,” katanya.

Esya juga mengapresiasi kerja keras tim dan petugas, yang telah menyelesaikan tahapan penyortiran dan pelipatan surat suara lebih cepat dari jadwal. (yul)

Editor

Recent Posts

Ganda Putra Indonesia Juarai China Open 2025

CHANGZHOU - Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri, juara China Open 2025 untuk nomor…

2 jam ago

16 Anak Jadi Tersangka Duel Maut SMP di Cianjur, Dipicu Saling Ejek di Medsos

SATUJABAR, CIANJUR--Polisi telah menetapkan 16 anak sebagai tersangka dalam kasus perkelahian siswa Sekolah Menengah Pertama…

4 jam ago

2 Mahasiswa Ikopin Hilang di Pantai Puncak Guha Garut, Pencarian Dihentikan

SATUJABAR, GARUT--Poses pencarian terhadap dua mahasiswa Institut Koperasi Indonesia (Ikopin), yang hilang di Pantai Puncak…

6 jam ago

Kementerian Ekraf Serius Dukung Esports, FORNAS VIII 2025 Jadi Penguat Ekosistem Gim Indonesia

MATARAM - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) menunjukkan komitmennya dalam mendukung pertumbuhan industri gim dan…

15 jam ago

Pemkab Garut Akan Adopsi Model Pengembangan Industri Tembakau ala Kudus

KUDUS - Pemerintah Kabupaten Garut berencana mengadopsi model pengembangan industri tembakau yang telah diterapkan dengan…

16 jam ago

Albert Januarta Raih Gelar Juara Dunia di World Pool Championship Junior 2025

BANDUNG - Kabar membanggakan datang dari dunia olahraga Indonesia. Atlet biliar muda asal Kepulauan Riau,…

16 jam ago

This website uses cookies.