Berita

Kapolres Cirebon Kota Kembalikan Motor Warga

BANDUNG – Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar mengembalikan barang bukti sepeda motor jenis Jupiter Nopol D 3732 HM milik salah satu korban penyerangan di Jalan Kriyan, Kecamatan Lemahwungkuk, pada Jumat (24/01/2025) sekitar pukul 17.00 WIB.

Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah pejabat utama (PJU) Polres Cirebon Kota, antara lain Kasat Reskrim AKP Anggi Eko Prasetyo, Kasat Samapta AKP Endoy Sahru Ramdhan, Kasi Humas AKP Mukman Aris Hermanto, serta Kapolsek Lemahwungkuk IPTU Usep Winta.

“Pada sore ini, kami menyerahkan sepeda motor yang sempat diamankan kepada keluarga korban. Ini adalah bagian dari keseriusan kami dalam menangani kasus ini serta menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” ujar AKBP Eko Iskandar saat menyerahkan kendaraan di Kampung Cangkol Utara, Sabtu (25/01/2025).

Peristiwa penyerangan tersebut terjadi ketika dua korban, R dan Z, sedang mendorong sepeda motor yang mogok di Jalan Kriyan. Tiba-tiba, mereka diserang oleh lima orang pelaku yang membawa senjata tajam. Akibat serangan tersebut, R mengalami luka sabetan sajam, sementara Z berhasil melarikan diri tanpa luka.

“Sepeda motor korban yang ditinggalkan di lokasi sempat diamankan oleh anggota kami yang kebetulan melintas. Hari ini, kami kembalikan kepada pihak keluarga korban,” jelas Kapolres.

Kapolres Eko Iskandar menegaskan bahwa pihaknya berkomitmen untuk mengusut tuntas kasus ini dan menekan angka kejahatan jalanan, termasuk tawuran dan kenakalan remaja di wilayah Kota Cirebon.

“Kami tidak akan memberikan toleransi kepada pelaku yang mengganggu keamanan masyarakat di Kota Cirebon. Ini juga menjadi pengingat bagi para orang tua untuk lebih memperhatikan aktivitas anak-anak mereka,” tegasnya.

Editor

Recent Posts

Kumamoto Japan Masters 2025: Gregoria Mariska Tunjung Runner Up

SATUJABAR, BANDUNG – Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung tampil sebagai runner up di Kumamoto…

4 jam ago

Purbaya Yudhi Sadewa Dukung Jurnalisme Berkualitas, Minta Media Terus Kritis

SATUJABAR, JAKARTA - Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa mendukung gerakan jurnalisme berkualitas dan keberlanjutan media.…

4 jam ago

Padu Padan Festival Kuliner Pedas (Fedas) dan Roadshow Pelayanan Publik

SATUJABAR, GARUT - Bupati Garut, Abdusy Syakur Amin, secara resmi membuka pelaksanaan Roadshow Pelayanan Publik…

16 jam ago

Tradisi Saptuan, Ikhiar Menghidupkan Geoteater Rancakalong Sumedang

Gelaran Ekosistem Budaya Kasumedang menghidupkan panggung Geoteater Rancakalong, Sabtu (15/11/2025). Beragam kesenian seperti Terbangan, Tarawangsa,…

16 jam ago

Kampanye Literasi Buku Lewat Musik Ala Disarpus Kota Bandung

SATUJABAR, BANDUNG - Dinas Arsip dan Perpustakaan (Disarpus) Kota Bandung menghadirkan pendekatan baru dalam menggaungkan…

16 jam ago

10 Kreator Terbaik Diganjar Penghargaan Oleh Pemkot Bandung, Siapa Saja?

SATUJABAR, BANDUNG - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung memberikan penghargaan kepada sepuluh kreator terbaik dalam gelaran…

17 jam ago

This website uses cookies.