Sport

Jonatan Christie Bangga Ada di Tim Thomas Indonesia

BANDUNG – Jonatan Christie bangga ada di Tim Thomas Indonesia.

Jojo sapaannya, bersyukur bisa memberikan poin untuk Merah Putih meski harus finis posisi kedua (runner-up) di Thomas Cup 2024.

“Saya merasa bersyukur selama bermain bisa menyumbang poin untuk Indonesia. Tapi lebih dari itu saya lebih bangga lagi bisa ada di tengah-tengah tim ini,” ujar Jojo saat jumpa pers di Gedung VVIP Terminal 3 Bandara Soekarno – Hatta, Tangerang, Banten, Senin (6/5) malam.

“Dari awal tahun ini kita bersama-sama, bisa sejauh ini dengan proses, usaha dan kerja keras yang kita lewati. Saya harap di next bisa memberikan hasil yang terbaik lagi,” imbuh Jonatan dilansir situs kemenpora.go.id.

Jonatan Christie yang lahir 15 September 1997 yang selalu diturunkan dalam 6 pertandingan tim Thomas Indonesia di Piala Thomas 2024, dan selalu meraih kemenangan.

Jojo selalu diturunkan sebagai tunggal kedua Indonesia membukukan 100%  win rate di Piala Thomas 2024.

Masyarakat pecinta bulutangkis Indonesia berharap, performa gemilang Jojo saat ini, bisa ia tunjukkan di Olimpiade Paris 2024, Juli-Agustus mendatang.

Bersama Ginting dan Fajar/Rian, Jojo menjadi pemain yang diharapkan mampu menyumbang medali bagi kontingen Indonesia di Olimpiade.

Terlebih lagi bisa meneruskan tradisi emas Olimpiade Indonesia.

PB PBSI

Pengurus Besar Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PB PBSI) sampaikan terima kasih kepada Menpora Dito yang selalu mendukung apapun yang diperlukan oleh atlet bulu tangkis tanah air.

“Terima kasih kami sampaikan kepada Mas Menpora dan tim yang selalu memberikan support, pagi, siang dan malam. Mas Menteri ini selalu tanya via WA apa lagi yang kurang, tepuk tangan untuk beliau,” kata Wasekjen PB PBSI M. Fadil Imran saat jumpa pers di Gedung VVIP Terminal 3 Bandara Soekarno – Hatta, Tangerang, Banten, Senin (6/5) malam.

“Hasil prestasi ini tidak boleh membuat kita terlalu sedih atau terlalu bergembira, yang terpenting kita tetap menjaga semangat dan optimisme bahwa hari esok akan lebih baik,” imbuh Fadil.

Sementara, Menpora Dito ingin lebih terus mendorong dan bekerjasama lebih erat dengan PB PBSI menjelang persiapan menuju Olimpiade 2024 Paris.

“Menuju Olimpiade nanti kami berharap PBSI bersama Kemenpora kita duduk bersama tiap hari Pak Fadil, untuk memastikan apa yang diperlukan apa yang disiapkan akan kita siapkan menuju Olimpiade,” kata Menpora Dito.

Editor

Recent Posts

Harga Emas Antam Jum’at 22/11/2024 Rp 1.520.000 Per Gram

SATUJABAR, BANDUNG – Harga emas Antam Jum’at 22/11/2024 dikutip dari situs PT Aneka Tambang Tbk…

34 menit ago

bank bjb Hadirkan Program Amazing SurePrize, Tempatkan Dana Bisa Dapat Hadiah Cashback Hingga Kendaraan Bermotor

BANDUNG -  bank bjb terus menghadirkan inovasi dan program yang memudahkan nasabah dalam bertransaksi serta…

37 menit ago

BRIN Kembangkan Varietas Kentang Granola Tahan Penyakit, Dukung Keberlanjutan dan Keuntungan Petani

BANDUNG - Kepala Organisasi Riset Pertanian dan Pangan (ORPP) Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN),…

2 jam ago

Rekomendasi Saham Jum’at (22/11/2024) Emiten Jabar

SATUJABAR, BANDUNG – Rekomendasi saham Jum’at (22/11/2024) emiten Jawa Barat. Berikut harga saham perusahaan go…

2 jam ago

KAI Terapkan Face Recognition, Utilitas Capai 5,8 Juta Kali

BANDUNG - PT Kereta Api Indonesia (KAI) terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pencapaian Sustainable Development…

3 jam ago

Produk Hilir Industri Sawit Indonesia Capai 193 Jenis, Nilai Rp450 Triliun

BANDUNG - Komoditas kelapa sawit telah memainkan peran penting dalam perekonomian Indonesia selama dua dekade…

3 jam ago

This website uses cookies.