Sport

Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum Kalah Dari Ganda Putri Korea

BANDUNG – Pasangan ganda putri Indonesia, Jesita Putri Miantoro dan Febi Setianingrum, harus mengakui keunggulan pasangan asal Korea, Jeong Na Eun/Shin Seung Chan, dalam pertandingan yang berlangsung sengit.

Jesita dan Febi harus puas dengan skor 21-16, 18-21, 22-24, setelah melalui tiga gim yang penuh drama pada Kumamoto Masters 2024 di Jepang Selasa 12 November 2024.

Dalam wawancara usai pertandingan, Jesita mengungkapkan rasa kecewa yang mendalam, terutama di gim ketiga.

“Kami banyak melakukan kesalahan di poin-poin penting, dan itu sangat mempengaruhi hasil akhir. Kami merasa punya peluang besar untuk menang, tapi tidak bisa memanfaatkannya dengan baik,” ujar Jesita seperti dikabarkan Humas PBSI.

Pemain yang tampil cukup agresif ini juga menekankan bahwa meski ada kemajuan dalam permainan mereka, namun konsistensi masih menjadi tantangan utama.

“Progress kami masih belum stabil, apalagi di level atas seperti ini. Kami banyak hal yang harus dipelajari dan diperbaiki untuk ke depannya,” tambah Jesita.

 

Febi Setianingrum menganalisis faktor yang menyebabkan kekalahan mereka. “Setelah unggul di interval kedua, kami justru kehilangan feeling pukulan dan itu membuat banyak bola keluar. Kami mulai membuang poin-poin yang seharusnya bisa kami amankan, yang memberikan kesempatan bagi lawan untuk bangkit,” ungkap Febi.

Kekalahan ini menjadi pelajaran berharga bagi keduanya. Mereka berkomitmen untuk terus belajar dan memperbaiki kualitas permainan mereka, dengan harapan dapat meraih hasil yang lebih baik di turnamen-turnamen mendatang.

Editor

Recent Posts

Meningkat, Kekerasan Perempuan Capai 4.472 Kasus Tahun 2025

SATUJABAR, JAKARTA--Kekerasan terhadap perempuan mengalami peningkatan di tahun 2025, tercatat mencapai 4.472 kasus. Dari data…

55 menit ago

India Open 2026: Jonatan Christie Melaju ke Perempatfinal

SATUJABAR, NEW DELHI – Wakil tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie mampu mengatasi perlawanan pemain asal…

2 jam ago

Polisi Cek Lokasi Pastikan Tidak Ada Ledakan di Tambang Antam Bogor

SATUJABAR, BOGOR--Polisi mendatangi lokasi tambang PT Antam di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, untuk memastikan penyebab…

3 jam ago

OJK & Polri Perkuat Kolaborasi Penanganan Kejahatan Scam

SATUJABAR, JAKARTA - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Badan Reserse Kriminal Kepolisian Negara Republik Indonesia…

3 jam ago

Utang Luar Negeri Indonesia November 2025 Turun

SATUJABAR, JAKARTA - Posisi Utang Luar Negeri (ULN) Indonesia pada November 2025 menurun. Pada periode…

3 jam ago

Harga Emas Kamis 15/1/2026 Rp 2.675.000 Per Gram

SATUJABAR, BANDUNG – Harga emas Antam Kamis 15/1/2026 dikutip dari situs logammulia.com dijual Rp 2.675.000…

8 jam ago

This website uses cookies.