Berita

Gempa 6,5 SR Guncang Tenggara Sumenep, Terasa hingga Bali dan Lombok

SATUJABAR, BANDUNG – Gempa bumi dengan magnitudo 6,5 mengguncang wilayah Tenggara Sumenep, Jawa Timur, pada Selasa (30/9/2025) pukul 23.49 WIB.

Menurut data BMKG, pusat gempa berada di laut, sekitar 50 km Tenggara Sumenep, dengan kedalaman 11 km pada koordinat 7,25 LS – 114,22 BT.

Getaran gempa dirasakan cukup luas di berbagai daerah dengan skala intensitas (MMI) berbeda, di antaranya:

 

V–VI Pulau Sapudi

IV Sumenep

III–IV Pamekasan

III Tuban

II–III Tabanan

II–III Probolinggo

II Blitar

II Lombok Utara

II Lombok Tengah

 

Hingga berita ini diturunkan, belum ada laporan mengenai dampak kerusakan atau korban akibat gempa tersebut. BMKG mengimbau masyarakat tetap tenang, waspada terhadap potensi gempa susulan, dan mengikuti informasi resmi dari BMKG.

Editor

Recent Posts

PON Bela Diri 2025 Siap Digelar di Kudus, Opening Ceremony 11 Oktober

SATUJABAR, JAKARTA - PON Bela Diri Tahun 2025 di Kudus mengusung tema ‘Bela Diri itu…

2 menit ago

Prabowo Sambut Hangat Marc Marquez, Erick Thohir: Dokrak Sport Tourism Indonesia

SATUJABAR, JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto menerima kunjungan juara dunia MotoGP 2025, Marc Marquez, di…

10 menit ago

Akrab Banget, Menpora Erick Jamu VR46 di Jakarta Jelang MotoGP Mandalika

SATUJABAR, JAKARTA - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Erick Thohir menjamu legenda…

16 menit ago

“Kabayan Ngalalana”: Longser Bandung Bangkitkan Lagi Tradisi Sunda di Era Modern

SATUJABAR, BANDUNG - Suasana Gedung Rumentang Siang, Selasa (30/9/2025), mendadak riuh oleh tawa penonton. Di…

28 menit ago

Pemkot Bandung: Harus ada PAD dari Pengelolaan Aset Bonbin

SATUJABAR, BANDUNG - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menegaskan tidak akan membiarkan pengelolaan Kebun Binatang Bandung…

30 menit ago

Real Madrid Pesta Gol, Liverpool Kalah

SATUJABAR, BANDUNG – Real Madrid pesta gol di kandang Kairat babak penyisihan grup UEFA Champions…

3 jam ago

This website uses cookies.