UMKM

Dekranasda Kabupaten Bekasi Ikuti Pameran Inacraft 2025 di Jakarta

BANDUNG – Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Bekasi berpartisipasi dalam pameran kerajinan tangan terbesar se-Asia Tenggara, The Jakarta International Handicraft Trade Fair (Inacraft) 2025, yang diselenggarakan di Jakarta International Convention Center (JICC) pada 5-9 Februari 2025.

Pameran yang diinisiasi oleh Asosiasi Eksportif dan Produsen Handicraft Indonesia (AEPHI) ini resmi dibuka oleh Istri Wakil Presiden RI sekaligus Ketua Umum Dekranas, Selvi Ananda.

Ketua Dekranasda Kabupaten Bekasi, Wulur Dedy Supriyadi, menyampaikan bahwa pihaknya menghadirkan berbagai produk unggulan dari Dinas Perdagangan serta Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Bekasi. “Kami sangat bangga bisa berpartisipasi di Inacraft dan menampilkan karya unggulan seperti batik, gelang, cincin, hingga ukiran berkualitas tinggi,” ujarnya.

Wulur menambahkan bahwa Inacraft 2025 bukan hanya sekadar ajang promosi produk unggulan, tetapi juga menjadi sarana strategis untuk memperkuat posisi industri kerajinan Nusantara di pasar global. Para pelaku usaha di Kabupaten Bekasi optimistis dapat meningkatkan daya saing UMKM melalui inovasi dan pelatihan yang diberikan dalam ajang tersebut.

“Inacraft memberikan kesempatan bagi pelaku usaha untuk belajar, menambah wawasan, memperluas jaringan bisnis, serta berinovasi agar menghasilkan karya yang lebih baik,” tambahnya dikutip situs Pemkab Bekasi.

Inacraft 2025 mengusung tema Sustainability and Collaboration dan diikuti oleh 1.061 stan yang terdiri dari berbagai kementerian, BUMN, peserta individu, serta perwakilan dari luar negeri.

Editor

Recent Posts

“Langkah Menuju Surga Kecil di Cipelang Sumedang”

Udara pagi di Sumedang terasa lebih segar dari biasanya, Sabtu itu (19/4/2025). Dari depan Gerbang…

9 jam ago

Harga Emas Antam Minggu 20/4/2025 Rp 1.965.000 Per Gram

SATUJABAR, BANDUNG - Harga emas Antam Minggu 20/4/2025 dikutip dari situs PT Aneka Tambang Tbk…

9 jam ago

Pendaftaran Garuda Academy Resmi Dibuka, Siap Cetak Pemimpin Masa Depan Industri Olahraga

BANDUNG - PSSI resmi meluncurkan Garuda Academy, sebuah program pelatihan manajemen sepak bola bertaraf internasional…

9 jam ago

KAI Daop 2 Dukung Reaktivasi Sejumlah Jalur Kereta di Jabar

Selain memudahkan mobilitas masyarakat, reaktivasi jalur kereta api dapat mengurangi kemacetan di jalan raya. SATUJABAR,…

13 jam ago

Musim Panas, Kedokteran Haji Ingatkan Pentingnya Persiapan Fisik Jamaah

Faktor lingkungan seperti cuaca panas, perbedaan budaya dan bahasa, hingga aktivitas fisik tinggi selama ibadah…

13 jam ago

PTUN Menangkan PLK Soal Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung

Biro hukum Pemprov Jabar tengah mempersiapkan langkah-langkah hukum ke depan menyikapi putusan hakim tersebut. SATUJABAR,…

15 jam ago

This website uses cookies.