Berita

Bupati Bogor Instruksikan BPBD Tangani Jembatan Ambruk di Desa Tajur

BANDUNG – Bupati Bogor Rudy Susmanto menginstruksikan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan dinas terkait untuk segera melakukan penanganan setelah jembatan di Desa Tajur, Kecamatan Citeureup, ambruk pada Kamis (27/2).

Hujan dengan intensitas tinggi menyebabkan debit air meningkat dan menghantam jembatan di Desa Tajur, hingga menyebabkan kerusakan berat dan membuat jalan tersebut putus, sehingga tidak bisa dilalui.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor, M. Adam Hamdani, menyatakan bahwa BPBD Kabupaten Bogor segera turun ke lapangan untuk mengamankan lokasi dan melakukan asesmen setelah menerima arahan dari Bupati Bogor. Tim reaksi cepat BPBD juga telah memasang garis bahaya (danger line) untuk menandai lokasi berbahaya agar warga tidak melintas di jalan yang terputus tersebut.

“Atas arahan Bupati Bogor, tim BPBD segera menuju lokasi di Desa Tajur, Kecamatan Citeureup, untuk melaksanakan asesmen dan memasang danger line di sekitar jembatan,” jelas Adam dilansir situs Pemkab Bogor.

Adam menambahkan bahwa saat ini BPBD sedang berkoordinasi dengan aparat setempat dan dinas terkait untuk penanganan lebih lanjut. BPBD juga menghimbau kepada warga untuk sementara menghindari jalur tersebut hingga ada pemberitahuan lebih lanjut.

 

Editor

Recent Posts

Soal Kepulan Asap di Area Tambang PT Antam, Bupati Bogor Cek TKP

SATUJABAR, NANGGUNG BOGOR - Bupati Bogor Rudy Susmanto bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten…

24 detik ago

Pemkab Sumedang Bangun Bendung Cariang Ujungjaya

SATUJABAR, SUMEDANG - Harapan panjang para petani di Kecamatan Ujungjaya akhirnya mulai terwujud. Pemerintah kini…

9 menit ago

Piala Afrika 2026: Maroko x Senegal di Final

SATUJABAR, BANDUNG – Maroko membuka peluang untuk menjadi juara Piala Afrika 2026 di kandang mereka…

18 menit ago

Cerita Penanganan Medis Abah Ade di RSUD Kota Bandung, Korban Penganiaayaan Bang Jago di Bandung Timur

SATUJABAR, BANDUNG – Viral di media sosial seorang kakek bernama Ade Dedi -kerap disapa Abah…

38 menit ago

PBSI Resmikan Fasilitas Baru di Pelatnas Cipayung

SATUJABAR, JAKARTA - Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) meresmikan fasilitas baru di kompleks Pelatnas Cipayung…

60 menit ago

India Open 2026: Jonatan Christie Melaju ke 16 Besar

SATUJABAR, NEW DELHI – Wakil tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie mampu mengatasi perlawanan pemain asal…

1 jam ago

This website uses cookies.