Berita

Angkutan Sampah Kota Bandung Terhambat

BANDUNG: Angkutan sampah Kota Bandung ke TPA Sarimukti terhambat akibat jalan licin.

Hal itu mengakibatkan penumpukkan di beberapa Tempat Pembuangan Sementara (TPS).

Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Bandung, Dudi Prayudi mengeluarkan imbauan karena kondisi ini.

Dia meminta petugas pengangkut sampah tingkat RW melakukan penjadwalan sampai kendala itu teratasi.

“Kami mengimbau petugas pengangkutan roda sampah di tingkat RW untuk melakukan penjadwalan. Jadi sampah yang dibuang ke TPS tidak menumpuk,” katanya dikutip situs Pemkot Bandung, Rabu 19 Oktober 2022.

Dudi mengungkapkan, Pemprov Jabar sebagai pengelola akan melakukan perbaikan jalan.

Supaya akses truk angkutan sampah Kota Bandung bisa kembali lancar.

“Pemprov akan mengirimkan batu pecah ke area, sehingga tidak terlalu licin dan berlumpur,” ujarnya.

“Mudah-mudahan, tidak terjadi antrean di TPA yang menghambat pengangkutan sampah yang ada di TPS,” imbuhnya.

Ia mengatakan, musim hujan ekstrem berdampak pada TPA Sarimukti.

Truk-truk pengangkut sampah menjadi terhambat saat proses pembuangan ke TPA.

“Kondisi akses jalan TPA Sarimukti menjadi licin dan berlumpur akibat hujan. Akibatnya truk-truk yang akan proses buang ke area pembuangan antre,” kata Dudi

Dudi mengungkapkan akibat adanya kendala tersebut sekitar 100 truk pengangkut sampah dari kota Bandung terpaksa hanya bisa mengangkut sampah satu kali ritase.

“Praktis dengan kondisi seperti ini pengangkutan hanya bisa dilakukan satu ritase, karena itu antreannya cukup panjang,” ujarnya.

Editor

Recent Posts

Erick Thohir: Segera Rekrut Direktur Teknik untuk Perkuat Pembinaan Junior

BANDUNG - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyatakan keyakinannya bahwa PSSI akan segera mendapatkan Direktur…

2 jam ago

Lagi, Polisi Tangkap Oknum Dokter PPDS Cabul Merekam Mahasiswi Mandi

SATUJABAR, DEPOK - Oknum dokter kembali mencederai dunia kedokteran, setelah melakukan perbuatan tercela. Kali ini,…

5 jam ago

Bayar ke Travel Rp 200 Juta, Pemberangkatan 10 Jamaah Haji Ilegal di Bandara Soetta Digagalkan

Jamaah haji ilegal ini akan bertolak ke Tanah Suci menggunakan penerbangan Malindo Air tujuan Jakarta-Malaysia…

5 jam ago

BSI Bidik Rekening Tabungan Haji Bisa Tembus 6,7 Juta Pada 2025

Setiap tahunnya, rata-rata 83 persen jamaah haji Indonesia menabung tabungan haji di BSI. SATUJABAR, JAKARTA…

6 jam ago

Dukungan Pertachem Dalam Hilirisasi Industri Strategis Nasional Menuju Swasembada Energi

Kolaborasi strategis bersama PT Indonesia BTR New Energy Material merupakan komitmen Pertachem pada hilirisasi produk…

7 jam ago

BP Haji Siap Jadi Penyelenggara Haji Secara Penuh di 2026

BP Haji terus melakukan evaluasi dan percepatan penyempurnaan sistem penyelenggaraan, khususnya dari sisi pengawasan dan…

7 jam ago

This website uses cookies.