Berita

Akun Facebook Dedi Mulyadi Dengan 11 Juta Pengikut Dibajak, Begini Penjelasannya

Akun itu kini dalam penguasaan pihak lain yang tak bertanggung jawab.

SATUJABAR, BANDUNG — Akun Facebook (FB) Kang dedi Mulyadi (KDM) cagub Jabar 2024 nomer urut 4, kena hack atau dibajak. Akun itu kini dalam penguasaan pihak lain yang tak bertanggung jawab.

Diketahui, akun FB KDM telah memiliki 11 juta pengikut dan sudah terverifikasi (centang).  Terungkap, pembajakan akun calon Gubernur Jawa Barat ini dilakukan sudah setahun ini.

KDM menegaskan, soal posisi akun FB-nya yang di hack atau dibajak oleh pihak lain yang tidak bertanggung jawab. Selama setahun ini, kata dia, pihak yang tidak bertanggung jawab telah banyak memposting berbagai konten yang tidak saja merugikan KDM, tapi juga pihak lain.

Hacker yang membajak akun FB milik mantan bupati Purwakarta itu, telah menebarkan banyak konten yang berisi fitnah, terhadap dirinya maupun berbagai pihak lainnya. “Perlu saya beritahu ke semua masyarakat, bahwa akun FB saya sudah setahun ini di hack dan dalam penguasaan pihak lain. Jika ada berbagai postingan yang merugikan, ini di luar sepengetahuan saya sama sekali,” tutur KDM, Minggu (17/11/2024).

KDM perlu memberitahu ke masyarakat karena belakangan akun yang di hack tersebut tiba-tiba kembali aktif. Bahkan terpantai memposting beragam konten kontroversial yang sangat merugikan bagi KDM yang kini maju sebagai Cagub Jabar nomor urut 4.

“Hari ini, kembali bermunculan postingan dari akun Facebook Kang Dedi Mulyadi dengan berbagai pernyataan yang kontroversial dan sangat merugikan aspek-aspek politik yang saya jalani hari ini,” ucap dia.

KDM menegaskan, bahwa akun tersebut sejak lama telah di luar tanggung jawabnya karena sudah dikuasai oleh pihak lain lewat kejahatan digital berupa pembajakan (hack).

“Saya tegaskan bahwa dari dulu saya sampaikan akun Kang Dedi Mulyadi di Facebook itu di luar penguasaan saya. Dan hari ini, dikuasai oleh orang lain atau pihak yang tidak bertanggung jawab,” ujarnya.

Kang Dedi Mulyadi meminta seluruh masyarakat untuk mengabaikan setiap postingan yang muncul dari akun Facebook tersebut. “Untuk itu abaikan seluruh postingan itu. Tetap semangat menyongsong kemenangan Jawa Barat Istimewa,” tandasnya.

Berikut akun medsos Kang Dedi Mulyadi yang asli :

– Instagram @dedimulyadi71 (centang biru dengan 1,3 juta pengikut

– X atau Twitter @DediMulyadi71 (172 ribu pengikut)

– Tiktok @dedimulyadiofficial (1,8 juta pengikut)

– YouTube Kang Dedi Mulyadi Channel (centang dengan 5,44 juta subscriber)

– YouTube Lembur Pakuan Channel (centang dengan 1 juta subscriber)

“Dengan demikian, bila ada akun FaceBook mengatasnamakan saya, saya pastikan itu bukan dari saya,” ucapnya. (yul)

Editor

Recent Posts

Youtuber ‘Resbob’ Segera Disidangkan, Kejati Jabar Tunjuk 6 Jaksa

SATUJABAR, BANDUNG-- Youtuber sekaligus Streamer, Muhammad Adimas Firdaus alias Resbob, tersangka ujaran kebencian terhadap Suku…

59 menit ago

Pemilik ‘WO’ Diduga Tipu Puluhan Calon Pengantin di Garut Diburu Polisi

SATUJABAR, GARUT--Puluhan calon pengantin di Kabupaten Garut, Jawa Barat, diduga menjadi korban penipuan jasa wedding…

2 jam ago

Daerah Mana Saja yang Rawan Terjadinya Sinkhole? Ini Penjelasan BRIN

SATUJABAR, JAKARTA – Fenomena sinkhole atau lubang runtuhan tanah yang kerap terjadi di sejumlah wilayah…

3 jam ago

Bagaimana Membangun Bisnis Berkelanjutan Bagi IKM Fesyen dan Kriya?

SATUJABAR, JAKARTA - Kementerian Perindustrian terus memperkuat transformasi industri kecil dan menengah (IKM) agar semakin…

4 jam ago

KAI dan KAI Wisata Hadirkan Wisata Perahu Ala Korea di Stasiun Tuntang Semarang

SATUJABAR, SEMARANG – Sepertinya tempat ini sangat layak untuk dikunjungi. Kini, Stasiun Tuntang di Semarang…

4 jam ago

Polda Jabar: Ancaman Pembunuhan Pemain Persib, Laporkan Kami Proses!

SATUJABAR, BANDUNG--Polda Jawa Barat siap menindaklanjuti adanya ancaman pembunuhan di ruang digital yang diterima pemain…

7 jam ago

This website uses cookies.