UMKM

Wisata Industri Kab. Bekasi Dikembangkan

BANDUNG: Wisata industri Kabupaten Bekasi dikembangkan untuk menjadi wisata unggulan di kawsaan itu.

Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Bekasi menargetkan kawasan wisata itu untuk masyarakat lokal dan luar daerah.

Hal itu dikatakan Analis Kebijakan Bidang SDM Dispar Kab. Bekas, Waryanto.

Menurutnua, arah pengembangan wisata tersebut nantinya dapat bermanfaat untuk warga desa di sekitar kawasan industri.

Mereka bisa ikut menampilkan kreatifitas seni khas Kabupaten Bekasi maupun produk hand made ekonomi kreatif warga sekitar.

“Kita membangun strategi konsep wisata industri, melalui kerjasama dan pendekatan dengan perusahaan dan semua pihak. Tidak kalah penting keterlibatan masyarakat sekitar industri, pelaku ekonomi kreatif dalam menyambut berjalannya wisata itu,” katanya dikutip situs Kabupaten Bekasi.

Waryanto menghadiri Rapat Kerja pengembangan dan percepatan pelaksanaan wisata tersebut, di Kantor Dinas Pariwisata, Komplek Stadion Wibawa Mukti, Cikarang Timur, pada Jumat (07/10/2022)

Wisata ini, jelas Waryanto, akan menyasar kepada para pelajar, mahasiswa, peneliti, komunitas, dan masyarakat umum.

Bahkan, katanya, wisatawan dari luar daerah.

GENCAR PROMOSI

Pihaknya mengajak masyarakat untuk sama-sama mempromosikan program yang sedang digiatkan.

“Nanti masyarakat sekitar juga bisa berjualan, kuliner dan oleh-oleh sebagai penghasilan rutin mereka, atau membuat atraksi kearifan lokal, ini bisa didorong juga oleh pemerintah desa sekitar sebagai sumber penghasilan,” lanjutnya.

Waryanto menuturkan, di bawah kepemimpinan Kepala Dinas Pariwisata, Iyan Priyatna, wisata ini akan difokuskan.

Sebab, memang industri adalah potensi unggulan yang ada di Kabupaten Bekasi.

“Sejalan dengan itu Pak Pj Bupati Dani Ramdan berpesan agar wisata tersebut segera dijalankan, mengingat banyaknya peminat wisatawan yang akan berkunjung ke wisata Industri ini,” tegasnya.

Pihak Industri juga akan mendapat apresiasi atau reward bagi yang ikut mengembangkan wisata ini.

Seperti diberikan kesempatan mendapatkan sertifikasi dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) menjadi Tour Guide.

“Beberapa karyawan yang menjadi tour guide disertifikasi profesi dan kita fasilitasi oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Bekasi,” terangnya.

Seperti diketahui bahwa Kabupaten Bekasi adalah memiliki area industri yang luas.

Penanam modalnya dari tanah air bahkan mancanegara.

Editor

Recent Posts

Polisi Gulung Komplotan Pembalak Kayu di Gunung Ciremai Kuningan

SATUJABAR, KUNINGAN--Komplotan pembalak liar, atau illegal loging, di Gunung Ciremai, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, digulung…

4 jam ago

Beri Rumah Buat Warga Tinggal di Kandang Kambing, Kapolda Jabar Minta Polres Bangun Rumah Layak

SATUJABAR, CIANJUR--Polda Jawa Barat memberi rumah baru yang dibangun berkolaborasi dengan komunitas sosial buat seorang…

5 jam ago

Harga Minyak Mentah Indonesia Desember 2025 Tertekan, Ini Sebabnya…

SATUJABAR, JAKARTA - Rata-rata minyak mentah Indonesia (Indonesian Crude Price/ICP) bulan Desember 2025 ditetapkan pada…

14 jam ago

77 Tunawisma Dijaring Dari Operasi Penjangkauan Oleh Pemkot Bandung

SATUJABAR, BANDUNG - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung melaksanakan operasi penjangkauan Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS)…

15 jam ago

Isra Mi’raj 2026: Saatnya Mengunjungi Galeri Rasulullah di Masjid Raya Al Jabbar Kota Bandung

SATUJABAR, BANDUNG - Ingin mengetahui perjalanan hidup Nabi Muhammad SAW dengan cara yang mengasyikan? Sepertinya…

15 jam ago

Pesan Ketum KONI Kepada PTMSI: Persatuan Adalah Kunci Kemenangan

SATUJABAR, JAKARTA - Ketum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Letjen TNI Purn Marciano Norman…

15 jam ago

This website uses cookies.