Berita

West Java Festival 2024 Sukses Gelar Beragam Kegiatan Meriah

BANDUNG – West Java Festival 2024 yang berlangsung pada 23-25 Agustus 2024 sukses dilaksanakan untuk merayakan hari jadi Provinsi Jawa Barat.

Acara yang digelar di Gedung Sate dan GOR Saparua ini berhasil menarik ribuan pengunjung yang turut serta dalam berbagai kegiatan meriah, mulai dari festival seni budaya, bazar UMKM dan kuliner, seminar, workshop, job fair, pagelaran wayang golek, hingga konser musik.

Selama tiga hari penyelenggaraan, West Java Festival 2024 berhasil mencatatkan perputaran ekonomi sebesar Rp 70.113.560.000.

Angka tersebut berasal dari pendapatan langsung pemerintah, booth, sponsor, serta pengeluaran belanja pengunjung di kedua lokasi acara.

Capaian ini tentunya memberikan dampak positif bagi pelaku UMKM dan berkontribusi pada peningkatan jumlah kunjungan wisatawan ke Jawa Barat.

Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat, Herman Suryatman, menjelaskan bahwa salah satu tujuan utama dari West Java Festival adalah meningkatkan kunjungan wisatawan dan mendorong pergerakan ekonomi masyarakat.

“Kegiatan ini juga bertujuan menarik investor serta pelaku bisnis, sekaligus memperkuat identitas budaya dan kebanggaan masyarakat terhadap warisan budaya lokal,” ujar Herman dilansir jabarprov.go.id.

Selama festival, tercatat sekitar 78 ribu orang hadir untuk memeriahkan acara. Di Gedung Sate, sekitar 65 ribu pengunjung menikmati berbagai kegiatan, sementara 13 ribu orang menghadiri konser musik di GOR Saparua.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat, Benny Bachtiar, menambahkan bahwa festival ini diharapkan menjadi rujukan masyarakat untuk mengenal keunggulan sektor pariwisata dan budaya di Jawa Barat.

“West Java Festival adalah bagian dari implementasi kolaborasi Pemprov Jabar untuk masyarakat. Kami berharap festival ini dapat berlangsung lebih meriah di masa depan dan menjadi acara yang mandiri dan berkelanjutan,” pungkas Benny.

Dengan antusiasme yang tinggi, West Java Festival 2024 membuktikan dirinya sebagai perayaan yang tidak hanya meriah tetapi juga bermanfaat bagi perekonomian dan budaya Jawa Barat.

Editor

Recent Posts

Harga Minyak Mentah Indonesia Desember 2025 Tertekan, Ini Sebabnya…

SATUJABAR, JAKARTA - Rata-rata minyak mentah Indonesia (Indonesian Crude Price/ICP) bulan Desember 2025 ditetapkan pada…

3 jam ago

77 Tunawisma Dijaring Dari Operasi Penjangkauan Oleh Pemkot Bandung

SATUJABAR, BANDUNG - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung melaksanakan operasi penjangkauan Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS)…

3 jam ago

Isra Mi’raj 2026: Saatnya Mengunjungi Galeri Rasulullah di Masjid Raya Al Jabbar Kota Bandung

SATUJABAR, BANDUNG - Ingin mengetahui perjalanan hidup Nabi Muhammad SAW dengan cara yang mengasyikan? Sepertinya…

3 jam ago

Pesan Ketum KONI Kepada PTMSI: Persatuan Adalah Kunci Kemenangan

SATUJABAR, JAKARTA - Ketum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Letjen TNI Purn Marciano Norman…

3 jam ago

India Open 2026: Jonatan Christie vs Loh Kean Yew di Semifinal

SATUJABAR, NEW DELHI – Wakil tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie akan menghadapi Loh Kean Yew…

3 jam ago

Momentum HPN, PWI Indramayu Gandeng Polri dan Wong Dermayu Masifkan Ketahanan Pangan

SATUJABAR, INDRAMAYU - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Indramayu memanfaatkan momentum Hari Pers Nasional (HPN)…

15 jam ago

This website uses cookies.