Berita

Universitas Internasional Baru di Kota Bandung, Perkuat Kota Pendidikan

Universitas internasional di Kota Bandung itu adalah Deakin University dan Lancaster University.

BANDUNG – Kota Bandung semakin mengukuhkan diri sebagai pusat pendidikan di Indonesia dengan hadirnya dua universitas internasional di kota ini, yaitu Deakin University (Australia) dan Lancaster University (Inggris). Kampus yang terletak di Jalan Moh Toha, nomor 77, Kelurahan Cigereleng, Kecamatan Regol, ini juga berada dalam satu komplek dengan PT Inti.

Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bandung, Iskandar Zulkarnain, memberikan apresiasi tinggi atas kehadiran kedua universitas tersebut.

“Atas nama Pemerintah Kota Bandung, saya ingin menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Deakin University dan Lancaster University yang telah memilih Bandung sebagai lokasi kampusnya di Indonesia,” ujar Iskandar saat peresmian kampus tersebut pada Rabu, 26 Februari 2025 dikutip situs Pemkot Bandung.

Iskandar menyatakan bahwa kehadiran kedua universitas internasional ini merupakan suatu kehormatan dan kebanggaan, karena memperkaya ekosistem pendidikan di Kota Bandung. “Ini memperkuat julukan Kota Bandung sebagai kota pendidikan. Sebagai kota yang dikenal dengan inovasi dan kreativitasnya, Kota Bandung terus menciptakan lingkungan yang kondusif bagi dunia pendidikan dan riset,” tambahnya.

Menurut Iskandar, pendidikan yang berkualitas adalah kunci untuk menciptakan sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing global. “Kami berharap kampus ini dapat menjadi katalisator dalam membentuk generasi muda yang mampu bersaing dan berperan aktif dalam pembangunan bangsa,” ungkapnya.

Peresmian kampus ini juga dihadiri oleh sejumlah pejabat internasional, di antaranya UK Ambassador To Indonesia & Timor Leste, Dominic Jermey, Australian Charge D’Apfaires to Indonesia, Gita Kamath, Chancellor of Deakin University, John Stanhope, serta Chancellor of Lancaster University, Alan Milburn.

Dengan hadirnya kedua universitas internasional ini, Kota Bandung semakin memperkokoh posisinya sebagai kota pendidikan, membuka lebih banyak peluang bagi generasi muda untuk mengembangkan diri di tingkat global.

Editor

Recent Posts

Qris Tanpa Pindai Diluncurkan Bank Indonesia

BANDUNG - Qris tanpa pindai diluncurkan Bank Indonesia (BI), Kementerian Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan…

11 jam ago

2 Kakak-Beradik Pelaku Penusukan Maut di Bogor Ditangkap di Sumsel

SATUJABAR, BOGOR -- Dua orang kakak beradik, pelaku penusukan maut di Kabupaten Bogor, Jawa Barat,…

11 jam ago

Puncak Musim Kemarau 2025: Juni, Juli, Agustus

BANDUNG - Puncak musim kemarau 2025 diprediksi terjadi pada Juni, Juli, dan Agustus, ungkap Plt.…

13 jam ago

Waduh….240 PJU Mati Sepanjang Pantura Cirebon

Karena keterbatasan anggaran, Pemkab Cirebon hanya bisa mengganti PJU di beberapa titik saja. SATUJABAR, CIREBON…

14 jam ago

KDM Dukung Penuh Jabar Punya 30 Unit Sekolah Rakyat

Sekolah Rakyat itu mulai dari jenjang SD, SMP, SMA dengan kapasitas 300-500 siswa per sekolah.…

14 jam ago

Polisi Ungkap Praktik Ilegal Pengemasan Ulang Minyak Goreng “Minyakita” di Bogor

BANDUNG - Kapolres Bogor, AKBP Rio Wahyu Anggoro bersama jajaran dan Bupati Bogor Rudy Susmanto…

14 jam ago

This website uses cookies.