(Foto: Humas Pemkot Bandung)
SATUJABAR, BANDUNG – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pertumbuhan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Salah satu bentuk dukungan tersebut adalah pemberian sertifikat halal kepada pelaku usaha di Kecamatan Babakan Ciparay.
Pemberian sertifikat halal ini disambut positif oleh para pelaku usaha. Farhan, salah satu pelaku UMKM minuman, mengaku sangat bersyukur bisa memperoleh sertifikasi halal yang difasilitasi oleh pemerintah.
“Alhamdulillah sekarang sudah punya sertifikat halal. Ini sangat membantu saya, dan saya akan manfaatkan kesempatan ini dengan baik,” ungkap Farhan saat ditemui pada kegiatan penyerahan sertifikat, Jumat (12/9/2025) melalui keterangan resminya.
Hal senada disampaikan Erna, pengusaha nasi bakar yang juga menerima sertifikat halal. Ia berharap, dengan adanya sertifikasi ini, usahanya bisa semakin berkembang dan menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kualitas produk.
“Saya jualan nasi bakar. Alhamdulillah orderan selalu ada dan omzet cukup untuk kebutuhan keluarga,” ujarnya.
Wakil Wali Kota Bandung, Erwin, yang hadir dalam kegiatan tersebut mengatakan, sertifikat halal memiliki peran penting dalam meningkatkan kepercayaan konsumen terhadap produk UMKM. Menurutnya, ini akan membantu pelaku usaha menjangkau pasar yang lebih luas.
“Saya yakin UMKM di Kota Bandung bisa naik kelas dengan terus berinovasi. Banyak pelaku usaha yang sudah membuat produk unik seperti aksesoris dompet dan kacamata,” kata Erwin saat meninjau Bazar UMKM di Kantor Kecamatan Babakan Ciparay.
Ia juga memberikan apresiasi kepada jajaran kecamatan yang dinilai aktif mendukung pelaku usaha lokal. Diharapkan, sertifikasi halal ini bisa mendorong UMKM untuk tumbuh lebih besar dan membuka cabang di berbagai wilayah.
“Camat sangat mendukung pemberian sertifikat halal ini. Dengan begitu, usaha mereka semakin berkembang dan bisa tambah sukses,” tambahnya.
Dengan program ini, Pemkot Bandung menegaskan perannya sebagai fasilitator sekaligus pendorong kemajuan UMKM di wilayahnya, sejalan dengan target menjadikan UMKM sebagai tulang punggung perekonomian daerah.
SATUJABAR, BANDUNG-- Youtuber sekaligus Streamer, Muhammad Adimas Firdaus alias Resbob, tersangka ujaran kebencian terhadap Suku…
SATUJABAR, GARUT--Puluhan calon pengantin di Kabupaten Garut, Jawa Barat, diduga menjadi korban penipuan jasa wedding…
SATUJABAR, JAKARTA – Fenomena sinkhole atau lubang runtuhan tanah yang kerap terjadi di sejumlah wilayah…
SATUJABAR, JAKARTA - Kementerian Perindustrian terus memperkuat transformasi industri kecil dan menengah (IKM) agar semakin…
SATUJABAR, SEMARANG – Sepertinya tempat ini sangat layak untuk dikunjungi. Kini, Stasiun Tuntang di Semarang…
SATUJABAR, BANDUNG--Polda Jawa Barat siap menindaklanjuti adanya ancaman pembunuhan di ruang digital yang diterima pemain…
This website uses cookies.