Berita

TPA Sarimukti Kebakaran, Pemkot Bandung Bantu Unit Pemadam

SATUJABAR, BANDUNG – Kepulan asap masih terlihat di area kebakaran TPA Sarimukti di Kab. Bandung Barat.

Menurut keterangan yang dihimpun, kebakaran diduga masih terjadi di area itu dan menyebabkan kepulan asap hingga mengganggu warga sekitar.

Sementara itu, Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung menerjunkan 3 unit armada guna membantu upaya pemadaman kebakaran di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampah Sarimukti Kabupaten Bandung Barat.

Kepala Diskar PB Kota Bandung, Gun Gun Sumaryana mengatakan, telah mengirimkan 2 unit pancar dan 1 unit armada quick respon ke lokasi kejadian.

Pihaknya kini tengah menyiapkan tambahan armada dan menunggu situasi terkini di TPA Sarimukti.

“Diskar PB Kota Bandung sudah diperintahkan untuk tambah armada dan personil untuk bantu,” kata dia kepada Humas Bandung, Rabu 23 Agustus 2023.

Sebelumnya, api melahap gunungan sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sarimukti, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat (KBB) sejak Sabtu, 19 Agustus 2023.

Hingga Selasa, 22 Agustus 2023 malam api masih belum bisa dipadamkan. Luas yang terbakar untuk zona 4 luas 5 hektar,zona 3 luas 4 hektar dan zona 2 luas 2,7 hektar.

Ia mengatakan, kejadian Kebakaran di TPA Sarimukti Kabupaten Bandung Barat masih belum padam sampai saat ini dan Penutupan TPA sudah mulai dilakukan.

Untuk itu ia mengimbau masyarakat untuk melakukan Pemilahan sampah organik dan anorganik. Menimbun sampah organil menjadi kompos, dan mengirim sampah anorganik ke bank sampah untuk diolah selanjutnya.

“Serta tidak membakar sampah sembarangan dan berlebihan yang dapat membahayakan,” katanya dikutip situs Pemkot Bandung.

“Juga menghindari penumpukan sampah di Kota Bandung yang dapat menimbulkan bencana Ikutan lainnya,” imbuhnya.

Editor

Recent Posts

Study Tour di Sekolah Dilarang, Pemprov Jabar Ingin Lindungi Ekonomi Keluarga

SATUJABAR, BANDUNG--Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat menjawab aksi demo para pelaku pariwisata di Jawa Barat…

2 jam ago

6 Pengeroyok ‘Samson’ di Sukabumi Divonis 6 Bulan-1,5 Tahun Penjara

SATUJABAR, SUKABUMI--Enam pelaku pengeroyokan yang menewaskan Suherman alias Samson hingga tewas di Kabupaten Sukabumi, Jawa…

3 jam ago

Duel Maut Siswa SMP di Cianjur, Satu Tewas Terjatuh dari Atas Jembatan Sungai

SATUJABAR, CIANJUR--Empat siswa dari dua Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, terlibat…

7 jam ago

Harga Emas Antam Rabu 23/7/2025 Rp 1.970.000 Per Gram

SATUJABAR, BANDUNG – Harga emas Antam Rabu 23/7/2025 dikutip dari situs PT Aneka Tambang Tbk…

10 jam ago

Legenda Bulu Tangkis Iie Sumirat Tutup Usia, Wamenpora Taufik: Almarhum Guru dan Sosok Panutan Bulu Tangkis Indonesia

Nama Iie Sumirat mulai mencuat di era 1970-an sebagai tunggal putra andalan tim bulutangkis Indonesia.…

10 jam ago

Innalillahi Wa Inna Ilaihi Rojiun, Legenda Bulu Tangkis Indonesia Iie Sumirat Wafat di Usia 74 Tahun

BANDUNG – Innalillahi wa inna ilaihi rojiun, legenda bulu tangkis Indonesia, Iie Sumirat meninggal pada…

10 jam ago

This website uses cookies.