Sport

Tim Sepakbola Putri Jawa Barat Lolos ke Semifinal PON XXI Setelah Kemenangan Tipis atas Bangka Belitung

BANDUNG – Tim Sepakbola Putri Jawa Barat meraih kemenangan tipis 1-0 atas Bangka Belitung dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Mini Pancing, Deli Serdang.

Gol kemenangan dalam laga tersebut dicetak oleh Hanipah Halimatus di babak pertama, membawa Jawa Barat melaju ke babak semifinal Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara.

Pelatih Tim Sepakbola Putri Jawa Barat, Fauzi Bramantio, mengungkapkan pentingnya persiapan yang matang meskipun timnya telah memastikan tempat di semifinal.

“Kita memiliki waktu recovery yang cukup panjang hingga tanggal 12, jadi kita akan memaksimalkan periode ini. Setelah recovery, fokus kami akan beralih ke strategi, dengan mempelajari karakteristik lawan di semifinal karena setiap tim memiliki keunikan masing-masing,” ucap dikutip dari situs KONI Jabar.

Fauzi juga membahas kondisi pemain, khususnya yang mengalami cedera ringan. Menurutnya, cedera tersebut wajar mengingat intensitas pertandingan yang tinggi. “Alhamdulillah, kondisi pemain cukup baik. Cedera yang terjadi lebih karena benturan biasa. Namun, pemain pengganti mampu mengatasi situasi dengan baik,” tambahnya.

Mengenai potensi lawan di semifinal, Fauzi menjelaskan bahwa identitas lawan masih belum pasti. “Berdasarkan regulasi, kita bisa saja bertemu dengan runner-up terbaik dari grup lain. Namun, semua masih mungkin. Kami harus menunggu hasil pertandingan grup lain untuk menentukan siapa yang akan menjadi lawan kami di semifinal,” ujarnya.

Kapten Tim Sepakbola Putri Jawa Barat, Tia Darti Septiawati, turut menyampaikan rasa syukurnya atas kemenangan tersebut. “Pertandingan melawan Bangka Belitung adalah tantangan baru bagi kami karena ini pertama kalinya kami bertemu mereka. Tapi Alhamdulillah, kami bisa mengatasi situasi ini dan mempertahankan kemenangan,” kata Tia.

Dengan hasil ini, Tim Sepakbola Putri Jawa Barat memasuki babak semifinal dengan penuh keyakinan, namun tetap waspada mengingat kemungkinan lawan yang kuat di babak berikutnya. Seluruh perhatian kini tertuju pada persiapan akhir sebelum menghadapi pertandingan semifinal PON XXI.

Editor

Recent Posts

Dua Hari Jelang Pencoblosan, Calon Wakil Bupati Kabupaten Ciamis, Yana D. Putra Meninggal Dunia

SATUJABAR, CIAMiS-- Dua hari menjelang pemungutan suara, atau pencoblosan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Calon…

2 jam ago

2 Petani Indramayu Tewas Tersambar Petir Saat Berteduh Dalam Gubug

SATUJABAR, INDRAMAYU-- Dua orang petani di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, tewas tersambar petir saat berteduh…

2 jam ago

Polisi Terus Tindaklanjuti Kasus Isa Zega untuk Pastikan Hukuman yang Layak atas Penistaan Agama

SATUJABAR, JAKARTA -- Polisi telah menindaklanjuti laporan terhadap selebgram transgender Isa Zega setelah aksinya melaksanakan…

3 jam ago

Jin BTS Debut Solo di Billboard 200 dengan Album ‘Happy’ di Posisi No. 4

Jin dari BTS telah berhasil melakukan debut solo di Billboard 200! SATUJABAR, KOREA -- Pada…

3 jam ago

ATEEZ Raih No. 1 di Billboard 200 dengan Album ‘GOLDEN HOUR: Part.2’

SATUJABAR, KOREA -- Pada 24 November waktu setempat, Billboard mengumumkan bahwa mini album terbaru ATEEZ,…

3 jam ago

Jung Woo Sung Konfirmasi Ia Merupakan Ayah Anak dari Moon Gabi

Jung Woo Sung telah mengonfirmasi bahwa dia adalah ayah dari anak Moon Gabi. SATUJABAR, KOREA…

3 jam ago

This website uses cookies.