Berita

Tim Muhibah Angklung Tampil Memukau di Peresmian Kampus Australia dan Inggris Pertama di Bandung

BANDUNG – Tim Muhibah Angklung, grup seni dan budaya asal Bandung, Jawa Barat, kembali tampil memukau pada event berskala internasional. Berbeda dengan sebelumnya yang telah menaklukan berbagai panggung luar negeri, kali ini mereka tampil di kampung halamannya, Bandung, pada peresmian kampus Deakin University Lancaster University Indonesia (DLI) sebagai sejarah baru institusi pertama di Indonesia yang merupakan hasil kolaborasi antar kedua universitas ternama kelas dunia tersebut, Rabu (26/2/2025).

“Kehadiran budaya lokal dalam peristiwa akademik global ini membuktikan bahwa pendidikan bukan hanya soal ilmu pengetahuan, tetapi juga tentang memahami dan menghargai nilai-nilai lokal dalam membangun masa depan yang lebih baik”, ujar pendiri Muhibah Angklung Maulana M. Syuhada yang juga merupakan alumni Lancaster University, peraih gelar Ph.D di bidang Management Science pada universitas di Inggris tersebut.

Pada peresmian kampus internasional ini, Tim Muhibah Angklung tampil dua kali pada saat penyambutan tamu kehormatan dan pada saat acara inti di panggung utama. Dalam suasana penuh semangat kolaborasi, Tim Muhibah Angklung membawakan lagu utama Lalayaran dan Hariring Haleuang Tembang dengan pesona tarian yang sangat memukau penonton, di samping berbagai lagu lainnya, baik lagu daerah, nasional, dan internasional.

“Salah satu yang menarik bagi saya pada pembukaan hari ini adalah Tim Muhibah Angklung yang menampilkan pertunjukan angklung yang luar biasa dengan tarian, nyanyian, dan juga instrumen angklung yang indah yang menawarkan musik kontemporer dan tarian tradisional secara bersamaan”, ujar Professor Andy Schofield, Rektor Lancaster University.

“Ini adalah lingkungan yang luar biasa ketika orang-orang tersenyum, orang-orang menikmati pertunjukannya tetapi mereka juga kemudian bersantai dan berbicara satu sama lain, karena apa itu pendidikan dan penelitian, ini semua tentang jaringan, ini semua tentang orang-orang yang bertemu dan membuat sesuatu, mereka melihat peluang dan saya pikir pertunjukan yang Anda semua bawakan ke sini hari ini benar-benar mencapai hal itu”, kata Ben Matthews, Direktur Asosiasi Keterlibatan Global Lancaster University.

Penampilan pembuka dari Tim Muhibah Angklung berhasil mencuri perhatian para penonton dan tamu undangan. Harmoni angklung yang disuguhkan sangat memukau para tamu undangan yang datang dalam peresmian kampus DLI, menciptakan suasana yang hangat dan penuh hormat.

“Tentu saja yang menjadi sorotan hari ini adalah angklung dan pertunjukannya, itu benar-benar luar biasa, saya pikir tidak ada yang menyangka betapa menyenangkannya itu, betapa fantastisnya tarian dan pemainnya, ini adalah bagian yang menarik dari hari ini”, kata David Matthews Executive General Manager di Navitas.

Pemerintah Kota Bandung, yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Kota Bandung, H. Iskandar Zulkarnain, menyampaikan apresiasinya kepada DLI. “Atas Nama Pemerintah Kota Bandung saya menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada DLI yang telah memilih Bandung sebagai lokasi kampus di Indonesia. Suatu kehormatan dan kebanggaan bagi kami, dengan hadirnya universitas internasional kami berharap DLI dapat menjadi tempat bagi generasi muda dan berperan aktif untuk pengembangan dan kerjasama dengan berbagai universitas”, ujar Iskandar.

Hadir pada peresmian ini Duta Besar Inggris untuk Indonesia dan Timor Leste Dominic Jermey; Australian Chargé d’affaires to Indonesia Gita Kamath; PJ Sekretaris Daerah Kota Bandung Iskandar Zulkarnain, serta Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi RI.

Dari Deakin University hadir Kanselir John Stanhope AM serta Wakil Kanselir (Rektor) dan Presiden Professor Iain Martin. Dari Lancaster University hadir Kanselir The Rt Hon Alan Milburn dan Wakil Kanselir (Rektor) Professor Andy Schofield. Dari Navitas hadir Chief Executive Officer Scott Jones; CEO University Partnerships Australasia Malcolm Baigent; serta Executive General Manager University Partnerships Australasia Leigh Pointon.

Sebagai informasi, pada berbagai penampilannya di dalam dan luar negeri, Tim Muhibah Angklung tidak hanya memainkan budaya Sunda, namun juga musik angklung yang membawakan lagu-lagu berbagai daerah Indonesia dipadukan dengan tarian-tarian daerah tersebut, seperti Batak, Minangkabau, Betawi, Bali, dan Papua. Selain lagu nasional dan tradisional, tim ini juga memainkan lagu-lagu internasional di berbagai belahan dunia.

Tim Muhibah Angklung telah melakukan misi kebudayaan ke berbagai negara di beberapa benua, yaitu Eropa (2016) meliputi Aberdeen, London (Inggris), Paris (Prancis), Westerlo (Belgia), Hamburg (Jerman), Cerveny Kostelec (Ceko), dan Zakopane (Polandia); Australia (2018) meliputi Melbourne, Canberra, Brisbane, dan Sydney; Eropa (2018) meliputi Berlin (Jerman), Budapest (Hongaria), Istanbul, Aksehir (Turki), Sozopol (Bulgaria), dan Vevey (Swiss); Amerika Serikat (2022) meliputi New York, Washington, Chicago, Manitowoc, Boise, Burley, Springville, dan San Fransisco; Eropa (2024) meliputi Portugal dan Spanyol; serta Timur Tengah (2024) meliputi Uni Emirat Arab dan Arab Saudi.

Tahun ini, Tim Muhibah Angklung juga akan melanjutkan misi budaya ke Australia pada 16 Agustus hingga 5 September. Mereka dijadwalkan tampil di empat kota, Melbourne, Canberra, Sydney, dan Brisbane. Para pahlawan seni dan budaya ini juga akan mengisi acara di IndOz Conference dan Brisbane Festival. Menurut Maulana, misi ini semakin menegaskan pentingnya diplomasi budaya dalam memperkuat hubungan antarbangsa.

Tak hanya itu, Maulana menyampaikan, di bidang pendidikan pihaknya juga memproduksi film dokumenter berjudul “The Journey: Angklung Goes to Europe”, sebagai upaya penguatan pendidikan karakter di kalangan pelajar, yang telah ditonton oleh sekitar 4.700 siswa-siswi sekolah di Kota Bandung dan Cimahi pada program Nonton Bareng (Nobar) yang saat ini masih berlangsung. Film ini masuk ke dalam nominasi Piala Citra untuk film dokumenter panjang terbaik Festival Film Indonesia Tahun 2024.

Editor

Recent Posts

Dinas Sosial Kota Bandung Lakukan Penjangkauan dan Rehabilitasi Sosial untuk PPKS

BANDUNG - Dinas Sosial Kota Bandung, melalui kolaborasi dengan berbagai pihak, telah melaksanakan penjangkauan terhadap…

2 jam ago

Erick Thohir Targetkan Timnas U-17 Lolos Piala Dunia U-17 dari Piala Asia U-17

BANDUNG - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, akan memberangkatkan Timnas U-17 untuk berlaga di Piala…

2 jam ago

Hasil Sidang Komite Disiplin PSSI 11 Maret 2025

Hasil Sidang Komite Disiplin PSSI 11 Maret 2025 Berikut hasil sidang Komite Disiplin PSSI, Tanggal…

3 jam ago

Qris Tanpa Pindai Diluncurkan Bank Indonesia

BANDUNG - Qris tanpa pindai diluncurkan Bank Indonesia (BI), Kementerian Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan…

14 jam ago

2 Kakak-Beradik Pelaku Penusukan Maut di Bogor Ditangkap di Sumsel

SATUJABAR, BOGOR -- Dua orang kakak beradik, pelaku penusukan maut di Kabupaten Bogor, Jawa Barat,…

14 jam ago

Puncak Musim Kemarau 2025: Juni, Juli, Agustus

BANDUNG - Puncak musim kemarau 2025 diprediksi terjadi pada Juni, Juli, dan Agustus, ungkap Plt.…

16 jam ago

This website uses cookies.