UMKM

Sekda Bekasi Hadiri Tasyakuran Hari UMKM Nasional di AEON Mall Deltamas

BANDUNG – Sekretaris Daerah Kabupaten Bekasi, Dedi Supriyadi, menghadiri acara tasyakuran dalam rangka memperingati Hari Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Nasional tingkat Kabupaten Bekasi yang digelar di AEON Mall Deltamas, Cikarang Pusat pada Senin, 12 Agustus 2024.

Acara tersebut dihadiri oleh Asisten Deputi Perlindungan dan Kemudahan Usaha Mikro Kementerian Koperasi dan UKM Republik Indonesia, Muhammad Firdaus, mewakili Menteri KUKM RI.

Selain itu, turut hadir Kepala Dinas KUKM Provinsi Jawa Barat, Rahmat Taufik, Kepala Dinas KUKM Kabupaten Bekasi, Ida Farida, serta berbagai pelaku UMKM dari Kabupaten Bekasi.

Dalam kesempatan tersebut, Dedi Supriyadi menyampaikan bahwa peringatan Hari UMKM ini merupakan momentum penting untuk mendukung program pengembangan UMKM di Kabupaten Bekasi.

“Melalui kegiatan ini, kita berkomitmen untuk terus mengembangkan usaha mikro dan meningkatkan skala usaha agar menjadi usaha kecil yang lebih kuat dan berdaya saing,” ujarnya dikutip dari rilis Humas Pemkab Bekasi.

Kinerja UMKM Kabupaten Bekasi

Dedi juga mengungkapkan bahwa prestasi UMKM Kabupaten Bekasi semakin diakui di tingkat internasional. Pada tahun 2023, terdapat lima UMKM dari Kabupaten Bekasi yang berhasil melakukan ekspor, dan pada tahun 2024 ini, sebanyak 19 pelaku UMKM diharapkan mengikuti jejak tersebut.

“Pencapaian ini tidak lepas dari kerja keras dan dedikasi seluruh pihak, terutama para pelaku UMKM yang telah berusaha semaksimal mungkin dalam mengembangkan usahanya,” tambahnya.

Ia berharap agar para pelaku UMKM Kabupaten Bekasi terus berinovasi, meningkatkan kualitas produk, memperluas pasar, dan memanfaatkan teknologi untuk memperkuat daya saing di pasar global.

“Melalui kegiatan ini, semangat dan motivasi kita untuk mendukung pengembangan UMKM Kabupaten Bekasi semakin meningkat. Kami berharap UMKM Kabupaten Bekasi dapat menjadi pilar ekonomi yang kuat dan memberikan kontribusi nyata bagi kesejahteraan masyarakat,” tegas Dedi.

Sementara itu, Kepala Dinas KUKM Kabupaten Bekasi, Ida Farida, mengingatkan agar pelaku UMKM terus berinovasi dan mampu bersaing di tingkat nasional maupun internasional.

“Kami akan melakukan berbagai upaya seperti Bimtek, pendampingan, pola kemitraan, dan event-event yang diselenggarakan untuk meningkatkan jejaring dan popularitas produk UMKM Kabupaten Bekasi,” tutup Ida.

Editor

Recent Posts

Bappebti Catat Lonjakan Transaksi Aset Kripto di Indonesia, Tembus Rp475 Triliun pada 2024

BANDUNG – Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) mencatatkan pencapaian luar biasa dalam sektor aset…

5 menit ago

Kementerian Perindustrian Follow Up Proposal Investasi Apple Rp1,58 Triliun

BANDUNG - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) mengonfirmasi telah menerima dan mulai menindaklanjuti proposal rencana investasi terbaru…

8 menit ago

Kemenperin Kantongi Proposal Investasi Apple USD100 Juta, Tanggapi dengan Langkah Cepat

BANDUNG - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) telah mengonfirmasi bahwa mereka telah menerima proposal investasi dari Apple…

13 menit ago

Kinerja Neraca Pembayaran Indonesia Triwulan III 2024 Membaik, Dukung Ketahanan Eksternal

BANDUNG - Kinerja Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada triwulan III 2024 mengalami perbaikan signifikan, mencatatkan…

23 menit ago

OJK Awasi Ketat KoinP2P Terkait Penundaan Pembayaran

BANDUNG - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) telah melaksanakan langkah-langkah pengawasan secara ketat terhadap PT Lunaria…

28 menit ago

Presiden Prabowo Tiba di London, Mulai Kunjungan Resmi ke Inggris

BANDUNG – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, dan rombongan tiba di Bandar Udara Stansted, London,…

33 menit ago

This website uses cookies.