Berita

RSUD Sumedang Resmi Berubah Nama Menjadi RSUD Umar Wirahadikusumah

BANDUNG – Peluncuran nama baru RSUD Sumedang sebagai RSUD Umar Wirahadikusumah berlangsung meriah di Ballroom Gedung Asia Plaza Sumedang pada Rabu (7/8/2024).

Acara tersebut dihadiri oleh Pj Bupati Sumedang Yudia Ramli serta keluarga besar Umar Wirahadikusumah, termasuk anak, menantu, dan cucu dari almarhum.

Satria Muhammad Wilis, perwakilan keluarga dan cucu Umar Wirahadikusumah, menyampaikan harapannya agar dengan diresmikannya nama Umar Wirahadikusumah, RSUD Sumedang dapat memberikan kesuksesan dan manfaat maksimal bagi masyarakat.

“Meskipun Umar adalah sosok yang jarang berbicara, kata-katanya sangat bermakna. Nilai-nilai yang selalu diingatkan kepada keluarga meliputi hidup yang berguna, memberikan dampak terbaik kepada masyarakat, tidak sombong, terus belajar, dan menjaga nama baik keluarga,” ujarnya dilansir sumedangkab.go.id.

Satria menambahkan bahwa amanah dari Wakil Presiden keempat yang dipegang Umar Wirahadikusumah adalah membantu program pemerintah dalam bidang sosial, terutama agama, kesehatan, dan pendidikan.

Ia juga berharap nama Umar Wirahadikusumah sebagai nama RSUD Sumedang akan memperkuat tali silaturahmi.

Untuk mendukung tujuan tersebut, pihak keluarga yang mengelola DHK Hospital berencana memberikan beasiswa S-2 bagi karyawan RSUD Umar Wirahadikusumah.

Editor

Recent Posts

Dinas Sosial Kota Bandung Lakukan Penjangkauan dan Rehabilitasi Sosial untuk PPKS

BANDUNG - Dinas Sosial Kota Bandung, melalui kolaborasi dengan berbagai pihak, telah melaksanakan penjangkauan terhadap…

2 jam ago

Erick Thohir Targetkan Timnas U-17 Lolos Piala Dunia U-17 dari Piala Asia U-17

BANDUNG - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, akan memberangkatkan Timnas U-17 untuk berlaga di Piala…

2 jam ago

Hasil Sidang Komite Disiplin PSSI 11 Maret 2025

Hasil Sidang Komite Disiplin PSSI 11 Maret 2025 Berikut hasil sidang Komite Disiplin PSSI, Tanggal…

3 jam ago

Qris Tanpa Pindai Diluncurkan Bank Indonesia

BANDUNG - Qris tanpa pindai diluncurkan Bank Indonesia (BI), Kementerian Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan…

13 jam ago

2 Kakak-Beradik Pelaku Penusukan Maut di Bogor Ditangkap di Sumsel

SATUJABAR, BOGOR -- Dua orang kakak beradik, pelaku penusukan maut di Kabupaten Bogor, Jawa Barat,…

14 jam ago

Puncak Musim Kemarau 2025: Juni, Juli, Agustus

BANDUNG - Puncak musim kemarau 2025 diprediksi terjadi pada Juni, Juli, dan Agustus, ungkap Plt.…

15 jam ago

This website uses cookies.