Berita

Polisi Tangkap Pembobol SD dan Hadiahi Timah Panas, DORRR…

Polisi terpaksa mengambil tindakan tegas terukur dengan menghadiahi timah panas karena pelaku mencoba melarikan diri.

SATUJABAR, INDRAMAYU — Kasus pembobolan di UPTD SDN 3 Pangauban, Kecamatan Lelea, Kabupaten Indramayu berhasil diungkap jajaran Unit Resmob Sat Reskrim Polres Indramayu Polda Jabar. Dalam  kasus pembobolan itu, pihak sekolah kehilangan sekitar 11 unit netbook.

Pelaku kasus itu, Spd (45 tahun), warga Kecamatan Lelea, ditangkap di pinggir jalan sekitaran Pasar Lelea pada Senin (20/1/2025) sekitar pukul 23.00 WIB, atau selang sehari setelah pencurian tersebut. Polisi pun terpaksa mengambil tindakan tegas terukur dengan menghadiahi timah panas karena pelaku mencoba melarikan diri.

Keberhasilan polisi itupun mendapat apresiasi dari Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Indramayu, Caridin. Dia memuji langkah cepat Polres Indramayu dalam mengungkap kasus tersebut.

“Saya mengapresiasi kinerja Polres Indramayu. Ini adalah langkah terbaik untuk memastikan hal serupa tidak terulang lagi,” kata Caridin, Rabu (22/1/2025).

Caridin pun menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Polres Indramayu yang terus memberikan rasa aman dan nyaman bagi dunia pendidikan di wilayah Kabupaten Indramayu.

“Saya berharap keamanan di lingkungan pendidikan dapat terus dijaga agar proses belajar mengajar berjalan lancar tanpa gangguan,” ucapnya.

Saat ini, pelaku tengah menjalani pemeriksaan untuk proses hukum lebih lanjut. Polisi juga telah mengamankan barang bukti berupa notebook yang disembunyikan pelaku di dua lokasi berbeda.

Dari hasil interogasi, pelaku mengaku menyimpan barang curian berupa tujuh unit notebook merk Axio Chromebook lengkap dengan charger dan dusbox di wilayah Kecamatan Lelea, Kabupaten Indramayu. Tak hanya itu, empat unit lainnya ditemukan disembunyikan di wilayah Kecamatan Kroya, Kabupaten Indramayu. (yul)

Editor

Recent Posts

Harga Minyak Mentah Indonesia Desember 2025 Tertekan, Ini Sebabnya…

SATUJABAR, JAKARTA - Rata-rata minyak mentah Indonesia (Indonesian Crude Price/ICP) bulan Desember 2025 ditetapkan pada…

6 jam ago

77 Tunawisma Dijaring Dari Operasi Penjangkauan Oleh Pemkot Bandung

SATUJABAR, BANDUNG - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung melaksanakan operasi penjangkauan Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS)…

6 jam ago

Isra Mi’raj 2026: Saatnya Mengunjungi Galeri Rasulullah di Masjid Raya Al Jabbar Kota Bandung

SATUJABAR, BANDUNG - Ingin mengetahui perjalanan hidup Nabi Muhammad SAW dengan cara yang mengasyikan? Sepertinya…

6 jam ago

Pesan Ketum KONI Kepada PTMSI: Persatuan Adalah Kunci Kemenangan

SATUJABAR, JAKARTA - Ketum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Letjen TNI Purn Marciano Norman…

6 jam ago

India Open 2026: Jonatan Christie vs Loh Kean Yew di Semifinal

SATUJABAR, NEW DELHI – Wakil tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie akan menghadapi Loh Kean Yew…

6 jam ago

Momentum HPN, PWI Indramayu Gandeng Polri dan Wong Dermayu Masifkan Ketahanan Pangan

SATUJABAR, INDRAMAYU - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Indramayu memanfaatkan momentum Hari Pers Nasional (HPN)…

18 jam ago

This website uses cookies.