Berita

Polisi Pantau Wisata Bahari Kejawanan Cirebon Sabtu (13/4/2024)

SATUJABAR, BANDUNG – Polisi pantau Wisata Bahari Kejawanan Cirebon di libur Lebaran 2024 pada Sabtu (13/4/2024).

Kapolres Cirebon Kota AKPB M. Rano Hadiyanto mengatakan berdasarkan laporan dari anggota di lapangan hingga pukul 15.30 situasi di kawasan wisata terpantau ramai namun dalam keadaan aman dan kondusif.

Kapolres mengatakan jumlah wisatawan yang datang diperkirakan sekitar  1.750 orang, masih di bawah kapasitas atau daya tamping sebanyak 3.000 orang.

Wisatawan datang dengan menggunakan sepeda motor sebanyak 803 unit, mobil 316  unit, dan bus 1 unit.

Arus lalu lintas di sekitar kawasan wisata juga dilaporkan aman terkendali dengan persiapan tertentu jika terjadi kemacetan di kawasan tersebut.

Sebanyak 15 orang petugas ditempatkan di kawasan itu untuk terus memantau situasi kawasan wisata di bawah pimpinan Kapolsek KPC AKP Muhyidin.

Mereka terdiri dari gabungan Dit. Polairud Polda Jabar, Sat. Polairud Polres Ciko, Sat. Sabhara Polres Ciko, Polsek KPC Polres Ciko, Unsur TNI, KKP, Basarnas, Dishub dan Dinkes Kota Cirebon, dengan penanggung jawab kegiatan Kepala PPN Kejawanan Cirebon  Sarwono.

Personil Polsek KPC yang melaksanakan pengamanan di kawasan wisata selalu melakukan patroli dan melaporkan perkembangan situasi (live report) setiap 2 jam sekali serta memberikan himbauan/pesan-pesan Kamtibmas kepada para pengunjung terutama untuk mengawasi anak-anak mereka saat bermain di air laut dan pantai.

Berdasarkan data, sarana dan prasarana keselamatan telah disiapkan dengan lengkap seperti life jacket, ring boy, papan himbauan, perahu karet, teropong, mega phone, CCTV, bendera tanda bahaya, menara pantau, ambulance berikut peralatan medis dan sarana SAR/rescue guard.

Editor

Recent Posts

Bangunan Pesantren di Bandung Barat Diterjang Longsor, Santriwati Tewas

SATUJABAR, BANDUNG--Bangunan Ponpok Pesantren (Ponpes) Attohiriyah di Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, roboh diterjang reruntuhan…

3 jam ago

Rekomendasi Saham Senin (27/10/2025) Emiten Jawa Barat

SATUJABAR, BANDUNG – Rekomendasi saham Senin (27/10/2025) emiten Jawa Barat. Berikut harga saham perusahaan go…

4 jam ago

Menbud Revitalisasi Situs Batutulis, Wujudkan Museum Pajajaran di Kota Bogor

SATUJABAR, BOGOR - Menteri Kebudayaan (Menbud), Fadli Zon, mengatakan akan melakukan revitalisasi atau renovasi bangunan…

4 jam ago

Kejurda Motocross Sumedang Dorong Ekonomi Daerah

SATUJABAR, TANJUNGSARI - Ratusan pembalap motorcross menjajal dan beradu cepat di trek Sirkuit Cambora Desa…

4 jam ago

Ketum PSSI Erick Thohir Hadiri Pembukaan Turnamen Liga 4 dan Piala Gubernur Jabar 2025

SATUJABAR, GARUT – Seremoni pembukaan kejuaraan sepakbola Liga 4 Seri 1 dan Seri 2 Piala…

4 jam ago

Ketum KONI Pusat Resmi Tutup PON Bela Diri 2025 Kudus

SATUJABAR, KUDUS – Pekan Olahraga Nasional (PON) Bela Diri/2025 Kudus akhirnya resmi ditutup oleh Ketum…

4 jam ago

This website uses cookies.