Sport

Pj Gubernur Lepas Tim Bandung bjb Tandamata Berlaga di Proliga 2024

BANDUNG – Penjabat (Pj.) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin melepas Bandung bjb Tandamata untuk berkompetisi pada Proliga 2024 di Menara bjb Naripan, Kota Bandung, Minggu (21/4/2024).

Dalam sambutannya, Bey menuturkan bahwa prestasi Bandung bjb Tandamata akan menjadi kebanggaan bagi masyarakat Jabar.

“Prestasi mereka luar biasa, dan semangat juang yang tidak kenal lelah telah membawa nama baik Provinsi Jawa Barat di kancah nasional,” kata Bey.

Bandung bjb Tandamata sudah berhasil menorehkan prestasi yang membanggakan dengan meraih gelar juara Proliga dua tahun berturut-turut yakni pada 2022 dan 2023. Bey berharap Bandung bjb Tandamata dapat mempertahankan gelar juara dan menorehkan hattrick.

“Prestasi itu merupakan bukti kerja keras mereka, dedikasi, dan sportivitas dari pemain, pelatih dari tim bjb Tandamata,” ucap Bey dilansir jabarprov.go.id.

Bey menilai kompetisi Proliga sebagai ajang penting untuk Bandung bjb Tandamata memperkuat solidaritas, semangat berkompetisi, dan kesempatan untuk para atlet mengejar mimpi menjadi juara

“Saya sampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh anggota tim, pelatih, dan staf pendukung yang telah bekerja keras untuk mencapai tingkat prestasi ini,” tuturnya.

Bey optimistis, dengan menjaga kekompakan, berlatih sungguh-sungguh, dan menjaga kondisi tubuh, Bandung bjb Tandamata akan meraih hasil maksimal pada tahun ini.

“Pesan saya jaga sportivitas, kehormatan dengan semangat pantang menyerah dan motivasi yang tinggi, semoga tim bola voli bjb Tandamata dapat meraih kemenangan dalam kejuaraan Proliga tahun ini,” ucapnya.

“Olahraga bersama dan tentunya harus solid dan bersatu, jaga kekompakan yang kuat di lapangan lebih kompak lagi dan kekompakan ini harus tetap dijaga,” imbuhnya.

Editor

Recent Posts

Youtuber ‘Resbob’ Segera Disidangkan, Kejati Jabar Tunjuk 6 Jaksa

SATUJABAR, BANDUNG-- Youtuber sekaligus Streamer, Muhammad Adimas Firdaus alias Resbob, tersangka ujaran kebencian terhadap Suku…

3 jam ago

Pemilik ‘WO’ Diduga Tipu Puluhan Calon Pengantin di Garut Diburu Polisi

SATUJABAR, GARUT--Puluhan calon pengantin di Kabupaten Garut, Jawa Barat, diduga menjadi korban penipuan jasa wedding…

4 jam ago

Daerah Mana Saja yang Rawan Terjadinya Sinkhole? Ini Penjelasan BRIN

SATUJABAR, JAKARTA – Fenomena sinkhole atau lubang runtuhan tanah yang kerap terjadi di sejumlah wilayah…

5 jam ago

Bagaimana Membangun Bisnis Berkelanjutan Bagi IKM Fesyen dan Kriya?

SATUJABAR, JAKARTA - Kementerian Perindustrian terus memperkuat transformasi industri kecil dan menengah (IKM) agar semakin…

6 jam ago

KAI dan KAI Wisata Hadirkan Wisata Perahu Ala Korea di Stasiun Tuntang Semarang

SATUJABAR, SEMARANG – Sepertinya tempat ini sangat layak untuk dikunjungi. Kini, Stasiun Tuntang di Semarang…

6 jam ago

Polda Jabar: Ancaman Pembunuhan Pemain Persib, Laporkan Kami Proses!

SATUJABAR, BANDUNG--Polda Jawa Barat siap menindaklanjuti adanya ancaman pembunuhan di ruang digital yang diterima pemain…

9 jam ago

This website uses cookies.