BANDUNG – Pj Bupati Sumedang, Yudia Ramli, menerima penghargaan dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB), Abdullah Azwar Anas, dalam ajang Gebyar Pelayanan Prima 2024 yang berlangsung di Jakarta pada Selasa (8/10/2024). Kabupaten Sumedang berhasil meraih Kategori Penyelenggara Inovasi Pelayanan Publik Terbaik 2024, diakui sebagai daerah dengan pelayanan publik terbaik di Indonesia.
Dalam sambutannya, Pj Bupati Yudia Ramli mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas penghargaan yang diterima. Ia menekankan bahwa pelayanan publik merupakan bagian tak terpisahkan dari fungsi pemerintah dan menjadi ruh penyelenggaraan pemerintahan.
“Pelayanan publik yang kami usung adalah yang berdampak, transformatif, dan inklusif. Kami berkomitmen untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya melalui keterangan resmi Humas Pemkab Sumedang.
Yudia menambahkan, penghargaan ini merupakan bonus yang menegaskan pentingnya pemerintah daerah dalam menyelenggarakan pelayanan publik yang berkualitas. “Terima kasih kepada Menpan RB atas penghargaan ini. Ini adalah motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan pelayanan,” kata Yudia.
Menteri Azwar Anas menyatakan bahwa penghargaan ini diharapkan menjadi dorongan bagi daerah untuk terus berbenah. Ia menekankan pentingnya inovasi dan transparansi dalam pelayanan kepada masyarakat, serta perlunya reformasi birokrasi yang dapat memberikan dampak nyata. “Kualitas pelayanan publik harus menjadi prioritas utama agar pemerintahan lebih responsif dan profesional,” ujarnya.
Dalam acara tersebut, Kemenpan RB memberikan total 106 penghargaan kepada kementerian, lembaga pemerintah, serta pemerintah provinsi, kabupaten, dan kota di seluruh Indonesia atas komitmen dan upaya mereka dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik. Penghargaan mencakup kategori seperti pembinaan pelayanan publik ramah kelompok rentan dan evaluasi kinerja pelayanan publik.
Gebyar Pelayanan Prima 2024 mengusung tema “Wujudkan Ekosistem Pelayanan Publik Transformatif, Inovatif, dan Inklusif.” Selain penghargaan, kegiatan ini juga diisi dengan berbagai acara, termasuk soft launching Mal Pelayanan Publik (MPP), penetapan Mal Pelayanan Publik Digital (MPPD), dan peluncuran Hub Jaringan Inovasi Pelayanan Publik (JIPP).
Kejadian tembak menembak itu terkait dengan aksi-aksi penegakan hukum yang dilakukan oleh AKP Ulil. SATUJABAR,…
Aksi brutal antaraparat itu, terkait dengan kegiatan ilegal galian C di Sumatera Barat (Sumbar). SATUJABAR,…
JAKARTA - Dalam dunia investasi, terdapat berbagai peluang menarik untuk mengembangkan aset. Salah satu opsi…
Pertamina Patra Niaga memastikan produk yang dijual pangkalan sesuai dengan HET yang ditetapkan pemerintah daerah.…
Komunitas ini terdiri dari Gagak Lawung, Gowes, Dulur Bandung, dan Sundawani Wirabuana. SATUJABAR, BANDUNG --…
SATUJABAR, BANDUNG-- Ribuan lokasi tempat pemungutan suara (TPS) di wilayah Kabupaten Bandung, Jawa Barat, masuk…
This website uses cookies.