Berita

Pj Bupati Sumedang Resmikan Mal Pelayanan Publik Mini Mobile Jatinangor

BANDUNG – Pj Bupati Sumedang, Yudia Ramli, didampingi Sekretaris Daerah Tuti Ruswati, meresmikan Mal Pelayanan Publik (MPP) Mini, MPP Bergerak (Mobile), dan MPP Digital untuk wilayah barat Sumedang.

Acara tersebut berlangsung di Gedung Sabusu, Jatinagor, dan bertujuan untuk mendekatkan pelayanan publik kepada masyarakat.

Dalam sambutannya, Yudia Ramli menyampaikan bahwa MPP Mini Jatinagor menyediakan 27 jenis pelayanan melalui 7 loket. “MPP Mini ini untuk lebih mendekatkan kepada masyarakat, menegaskan komitmen Pemerintah Sumedang dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik,” ujarnya dikutip dari keterangan pers.

Ia juga menyoroti kondisi geografis lima kecamatan di wilayah barat yang jauh dari pusat kota Sumedang.

“Pemerintah berinovasi untuk memudahkan akses layanan, sehingga masyarakat di lima kecamatan ini bisa lebih terlayani dengan baik,” tambahnya.

Yudia menekankan pentingnya integritas dan profesionalisme petugas MPP Mini. “Petugas harus melayani dengan hati dan senyuman agar citra Kabupaten Sumedang semakin baik,” tegasnya.

Bupati Yudia mengajak masyarakat untuk tidak ragu dalam mengurus administrasi di MPP Mini.

“Silakan datang. Kami telah mengukur kepuasan masyarakat terhadap pelayanan publik, dan hasilnya sudah baik. Jika ada keluhan atau saran, bisa disampaikan melalui WA Keppo,” pungkasnya.

Editor

Recent Posts

Wanita HRD Pabrik di Bandung Dianiaya Pria Suruhan Karyawan Dipecat

SATUJABAR, BANDUNG--Aksi brutal dilakukan pelaku penganiayaan terhadap wanita menjabat HRD (Human Resources Development) sebuah pabrik…

10 jam ago

Pemuda di Tasikmalaya Tewas Ditikam Teman, Polisi Buru Pelaku

SATUJABAR, TASIKMALAYA--Seorang pemuda di Kota Tasikmalaya, tewas akibat ditikam temannya sendiri. Pelaku yang merupakan teman…

12 jam ago

Polri Tegaskan Komitmen Penegakan Hukum dan Penguatan Tata Kelola Industri Timah

SATUJABAR, JAKARTA — Aktivitas penyelundupan timah dari wilayah Bangka Belitung masih menjadi persoalan serius yang…

12 jam ago

Korban Keracunan MBG di Lembang 124 Orang, Siswa dan Guru

SATUJABAR, BANDUNG--Korban keracunan makanan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa…

15 jam ago

Banjir Parah di Cisolok Sukabumi Surut, Warga Terserang Penyakit

SATUJABAR, SUKABUMI--Bencana banjir paling parah yang melanda wilayah Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, mulai…

17 jam ago

Turun Lagi! Harga Emas Rabu 29/10/2025 Rp 2.267.000 Per Gram

SATUJABAR, BANDUNG – Harga emas Antam Rabu 29/10/2025 dikutip dari situs logammulia.com dijual Rp 2.267.000…

17 jam ago

This website uses cookies.