Hasil quick count Lembaga Survei Indikator Politik Indonesia dan LSI Denny JA, Paslon Dadang Supriatna-Alie Syakieb, unggul dalam Pilkada Kabupaten Bandung.(Foto:Istimewa).
SATUJABAR, BANDUNG — Lembaga Survei Indikator Politik Indonesia, sudah mendapatkan data 100 persen hasil quick count, atau hitung cepat Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bandung, Jawa Barat, suara Pasangan Calon (Paslon) Dadang Supriatna-Ali Syakieb, lebih unggul. Indikator Politik Indonesia memastikan, informasi yang menyebutkan, hasil quick count lembaga surveinya, yang memenangkan Paslon Sahrul Gunawan-GunGun Gunawan, hoax, atau berita bohong.
Direktur Riset Lembaga Survei Indikator Politik Indonesia, Adam Kamil, mengatakan, berdasarkan hasil quick count, atau hitung cepat, yang dilakukannya dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bandung 2024, Pasangan Calon (Paslon) Dadang Supriatna-Ali Syakieb, memperoleh 55,31 persen suara. Sedangkan Paslon Sahrul Gunawan-GunGun Gunawan, memperoleh 44,69 persen suara.
“Data masuk sudah 100 persen. Hasil quick count menunjukkan Paslon Dadang Supriatna-Ali Syakieb, berada di posisi teratas, atau lebih unggul, dengan perolehan suara 55.31 persen” ujar Adam dalam keterangan resmi disampaikan Lembaga Survei Indikator Politik Indonesia, Jum’at (29/11/2024).
Dalam keterangan resminya tersebut, Indikator Politik Indonesia, menyebutkan, quick count menggunakan metode stratified-cluster random sampling, dengan tingkat kepercayaan quick count tersebut 95 persen, serta margin of error sekitar 1.94 persen. Dari data hasil quick count tersebut, bisa disimpulkan, Dadang Supriatna-Ali Syakieb, unggul signifikan dari Sahrul Gunawan-GunGun Gunawan.
Keterangan resmi Indikator Politik Indonesia tersebut, sekaligus membantah hasil quick qount-nya, telah memenangkan Paslon Sahrul Gunawan-GunGun Gunawan. Indikator Politik Indonesia, memastikan informasi tersebut adalah hoax, atau berita bohong.
Indikator Politik Indonesia, dengan data masuk sudah 100 persen, memastikan pemenang Pilkada Kabupaten Bandung versi quick count, atau hitung cepat, adalah Paslon Nomor Urut 2, Dadang Supriatna-Ali Syakieb. Hasil quick count Indikator Politik, tidak jauh beda dengan hasil quick count Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA.
Berdasarkan hasil quick count LSI Denny JA, Paslon Dadang Supriatna-Ali Syakieb memperoleh 57,2 persen suara. Lebih unggul dari Paslon Sahrul Gunawan-GunGun Gunawan, yang hanya meraih 42,98 persen suara.(chd)
SATUJABAR, BANDUNG -- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, kembali memberikan klarifikasi terkait pajak mobil Lexus…
SATUJABAR, JAKARTA -- Kebijakan Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menertibkan premanisme, mendapat dukungan dari Ketua…
BANDUNG – Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia yang berlangsung pada 22–23 April 2025 memutuskan…
SATUJABAR, BANDUNG -- Di tengah kebijakan yang dikeluarkannya, pemutihan, atau pembebasan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB)…
SATUJABAR, BANDUNG - Harga emas Antam Kamis 24/4/2025 dikutip dari situs PT Aneka Tambang Tbk…
BANDUNG - Menteri Pariwisata, Widiyanti Putri Wardhana, menerima audiensi dari pimpinan pusat Perhimpunan Hotel dan…
This website uses cookies.