Berita

Petugas Pos Pam Darajat Garut Diberi Vitamin

SATUJABAR, BANDUNG – Petugas Pos Pam yang berjaga di kawasan wisata Darajat Kabupaten Garut diberikan vitamin.

Selain itu petugas pos pam menjalani pemeriksaan kesehatan pada Kamis tanggal 28 Desember 2023 pukul 08.00 WIB di Pospam Objek Wisata Darajat.

Petugas yang melaksanakan pemeriksaan dari Keslab Dokkes Polres Garut. Kegiatan ini merupakan salah satu program dari pelaksanaan Operasi Lilin Lodaya 2023.

Adapun petugas yang menjalani pemeriksaan kesehatan yaitu: anggota Polsek Pasirwangi, anggota Koramil 1112 Samarang, Satpol PP Kec. Pasirwangi.

KUNJUNGAN WISATA

Kunjungan wisata Darajat Garut sudah terlihat mengalami kenaikan pada Selasa (26/12/2023)
Data yang dihimpun Polsek Pasirwangi Polres Garut menyebutkan total jumlah pengunjung mencapai 1.781 orang.
Mereka menggunakan kendaraan yakni roda dua 263 unit, roda empat 175 unit, dan bus 10 unit. Data tersebut tercatat dari pukul 08.00-12.00.
Kapolres Garut AKBP Rohman Yongky Dilatha melalui Kapolsek Pasirwangi Iptu Wahyono Aji mengatakan situasi selama masa Libur Natal dan Tahun Baru di kawasan wisata Darajat berjalan aman dan kondusif.
Adapun kawasan wisata Darajat itu terdiri dari tiga titik yakni Darajat Pass, Awit, dan Puncak Darajat.
Di Pos Pam Darajat aparat kepolisian juga dibantu TNI, pemerintahan, BPBD, PMI dan lain-lain akan menjaga dan mengamankan kawasan wisata agar masyarakat senantiasa merasa aman dan nyaman saat liburan.

OPERASI LILIN LODAYA 2023

Pada masa libur Natal dan Tahun Baru sekarang ini, Polda Jabar menggelar Operasi Lilin Lodaya 2023.

Sebagian besar anggota kepolisian diturunkan untuk menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat.

Termasuk juga kawasan-kawasan yang cukup ramai didatangi dan dikunjungi oleh masyarakat.

Operasi Lilin Lodaya 2023 berlangsung sejak 22 Desember 2023 dan akan berakhir pada 2 Januari 2024.

Di kawasan ini sudah disiagakan sejumlah pos pengamanan di kawasan-kawasan yang dianggap penting dan rawan.

Polda Jabar menjalankan Operasi Lilin Lodaya 2023 yang telah dicanangkan oleh Kapolda Jabar Irjen Pol. Dr. Akhmad Wiyagus pada Kamis (21/12/2023) di Bandung.

Operasi Lilin Lodaya ini juga mendapatkan perhatian lebih mengingat bersamaan dengan pelaksanaan tahapan Pemilu 2024.

Adapun jumlah personel yang diturunkan secara nasional mencapai 129.923 personel Polri, TNI, stakeholders lain.

Editor

Recent Posts

“Langkah Menuju Surga Kecil di Cipelang Sumedang”

Udara pagi di Sumedang terasa lebih segar dari biasanya, Sabtu itu (19/4/2025). Dari depan Gerbang…

7 jam ago

Harga Emas Antam Minggu 20/4/2025 Rp 1.965.000 Per Gram

SATUJABAR, BANDUNG - Harga emas Antam Minggu 20/4/2025 dikutip dari situs PT Aneka Tambang Tbk…

7 jam ago

Pendaftaran Garuda Academy Resmi Dibuka, Siap Cetak Pemimpin Masa Depan Industri Olahraga

BANDUNG - PSSI resmi meluncurkan Garuda Academy, sebuah program pelatihan manajemen sepak bola bertaraf internasional…

7 jam ago

KAI Daop 2 Dukung Reaktivasi Sejumlah Jalur Kereta di Jabar

Selain memudahkan mobilitas masyarakat, reaktivasi jalur kereta api dapat mengurangi kemacetan di jalan raya. SATUJABAR,…

11 jam ago

Musim Panas, Kedokteran Haji Ingatkan Pentingnya Persiapan Fisik Jamaah

Faktor lingkungan seperti cuaca panas, perbedaan budaya dan bahasa, hingga aktivitas fisik tinggi selama ibadah…

11 jam ago

PTUN Menangkan PLK Soal Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung

Biro hukum Pemprov Jabar tengah mempersiapkan langkah-langkah hukum ke depan menyikapi putusan hakim tersebut. SATUJABAR,…

14 jam ago

This website uses cookies.