(Ilustrasi mayat/pixabay)
GARUT – Seorang petani di Kecamatan Cisewu, Kabupaten Garut, meninggal dunia usai terjatuh dari pohon aren setinggi sekitar 20 meter saat sedang melakukan aktivitas penyadapan nira, Minggu pagi (27/07) sekitar pukul 09.00 WIB.
Korban diketahui bernama Mabruk (67), warga Kampung Tanjunglaya, Desa Sukajaya, Kecamatan Cisewu. Almarhum sehari-hari dikenal sebagai petani pengrajin gula aren.
Kapolsek Cisewu, IPTU Asep Pujaeri, membenarkan peristiwa tersebut. Menurutnya, korban terjatuh saat memanjat pohon aren di Kampung Cijambe, Desa Sukajaya.
“Korban saat itu tengah melakukan aktivitas seperti biasa, yakni menyadap nira. Namun diduga kehilangan keseimbangan hingga akhirnya jatuh dari ketinggian dan meninggal dunia di lokasi,” ujar IPTU Asep.
Peristiwa tersebut pertama kali diketahui oleh dua warga yang berada tidak jauh dari lokasi kejadian, yaitu Tarmana (54) dan Rasyid (47), yang juga berprofesi sebagai petani.
Mendapat laporan warga, jajaran Polsek Cisewu segera menuju lokasi kejadian untuk melakukan evakuasi jenazah, identifikasi, serta koordinasi dengan pihak keluarga dan perangkat desa.
“Keluarga menerima kejadian ini sebagai musibah dan menyatakan tidak menempuh jalur hukum. Jenazah korban telah dimakamkan dengan prosesi pemulasaraan sesuai ketentuan adat dan agama,” tambah Kapolsek.
Menanggapi insiden ini, Polsek Cisewu mengimbau masyarakat—khususnya para petani nira—untuk meningkatkan kewaspadaan dan memastikan keselamatan saat bekerja di ketinggian. Penggunaan alat pengaman kerja dinilai penting untuk mencegah kecelakaan serupa di masa mendatang.
SATUJABAR, BANDUNG – Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung mampu tembus ke partai puncak alias…
SATUJABAR, Phnom Penh, Kamboja - Kementerian Luar Negeri Indonesia melansir pengumuman resmi pada 14 November…
SATUJABAR, BANDUNG - Forum Pemred Indonesia akan menggelar acara Run For Good Journalism 2025, Minggu…
SATUJABAR, BANDUNG – Harga emas Antam Sabtu 15/11/2025 dikutip dari situs logammulia.com dijual Rp 2.348.000…
SATUJABAR, BANDUNG--Aktivitas transaksi dan jumlah pemain judi online (judol), menempatkan Jawa Barat sebagai provinsi teratas…
SATUJABAR, BANDUNG – Kabupaten Sumedang menorehkan prestasi di West Java Investment Summit (WJIS) 2025 yang…
This website uses cookies.