Ketua Umum PSSI Erick Thohir bersama Shin Tae-yong.(FOTO: Humas PSSI)
BANDUNG – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, telah mengumumkan daftar 26 pemain yang akan dipanggil untuk dua pertandingan penting di ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Indonesia akan melawan Arab Saudi dan Australia pada bulan September 2024.
Pertandingan pertama akan digelar di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, pada Kamis, 5 September, melawan Arab Saudi. Selanjutnya, skuad Garuda akan menjamu Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Selasa, 10 September.
Dua laga awal ini sangat krusial bagi Timnas Indonesia, karena meraih poin dari kedua pertandingan tersebut akan sangat mempengaruhi peluang mereka untuk lolos ke Piala Dunia 2026.
Pelatih Shin Tae-yong tetap mempertahankan beberapa pemain kunci seperti Asnawi Mangkualam, Rizky Ridho, Pratama Arhan, Marselino Ferdinan, Jay Idzes, Justin Hubner, Nathan Tjoe-A-On, Ivar Jenner, Thom Haye, dan Rafael Struick. Namun, dua bersaudara Yakob dan Yance Sayuri tidak dapat bergabung karena cedera.
Kiper Maarten Paes, pemain baru asal FC Dallas, akan menjadi debutan dalam pemanggilan kali ini dan akan bergabung dengan skuad Garuda di Arab Saudi.
Skuad Timnas Indonesia dijadwalkan berkumpul di Jakarta pada Kamis, 29 Agustus 2024, sebelum bertolak ke Arab Saudi untuk persiapan pertandingan.
Sumber: PSSI
Udara pagi di Sumedang terasa lebih segar dari biasanya, Sabtu itu (19/4/2025). Dari depan Gerbang…
SATUJABAR, BANDUNG - Harga emas Antam Minggu 20/4/2025 dikutip dari situs PT Aneka Tambang Tbk…
BANDUNG - PSSI resmi meluncurkan Garuda Academy, sebuah program pelatihan manajemen sepak bola bertaraf internasional…
Selain memudahkan mobilitas masyarakat, reaktivasi jalur kereta api dapat mengurangi kemacetan di jalan raya. SATUJABAR,…
Faktor lingkungan seperti cuaca panas, perbedaan budaya dan bahasa, hingga aktivitas fisik tinggi selama ibadah…
Biro hukum Pemprov Jabar tengah mempersiapkan langkah-langkah hukum ke depan menyikapi putusan hakim tersebut. SATUJABAR,…
This website uses cookies.