SATUJABAR, BANDUNG – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, melakukan rotasi dan mutasi jabatan terhadap 308 perwira tinggi (Pati) dan perwira menengah (Pamen) Polri. Ada Empat jabatan Kapolda dan Wakapolda yang mengalami rotasi dan pergantian.
Jabatan empat Kapolda yang mengalami rotasi, yakni Irjen Pol. Andi Rian R. Djajadi dari Kapolda Sulawesi Selatan (Sulsel) menjadi Kapolda Sumatera Selatan (Sumsel). Kapolda Sulsel diisi Irjen Pol. Yudhiawan Wibisono, yang sebelumnya menjabat Kapolda Sulawesi Utara (Sulut).
Kapolda Sulut dijabat Irjen. Pol. Roycke Harry Langie, yang mendapat promosi dari sebelummya menjabat Kakorbinmas Baharkam Polri. Kapolda Nusa Tenggara Barat (NTB) dijabat Irjen Pol. Hadi Gunawan, setelah ditinggalkan Irjen Pol. Raden Umar Faruk, yang memasuki usia pensiun.
Sementara itu, empat Pamen Polri juga mendapat promosi jabatan menjadi Wakapolda. Keempatnya, yakni Kombes Pol. Pasma Royce mendapat promosi jabatan sebagai Wakapolda Jawa Timur (Jatim), dari sebelumnya menjabat Kapolrestabes Surabaya.
Kombes Pol. Wibowo mendapat promosi jabatan sebagai Wakapolda Jawa Barat (Jabar), yang sebelumnya menjabat Dirlantas Polda Jabar. Brigjen Pol. I Komang Sandi Arsana mendapat promosi jabatan sebagai Wakapolda Bali, serta Brigjen Pol. Tony Harsono mendapat promosi sebagai Wakapolda Kepulauan Bangka Belitung (Babel).
Dua pejabat utama Polri juga mendapat kenaikan pangkat dalam jabatannya. Kedua Pati Polri tersebut, yakni Irjen Pol. Wahyu Hadiningrat ditetapkan sebagai Astamarena Kapolri dan Irjen Pol. Verdianto Iskandar Bitticaca ditetapkan sebagai Astamaops Kapolri. Keduanya akan mendapatkan kenaikan pangkat menjadi bintang tiga, atau Komjen.
Kapolri juga memberikan promosi jabatan terhadap tiga polisi wanita (Polwan) Pati dan Pamen. Ketiganya, yakni Brigjen Pol. Desy Andriani mendapat promosi jabatan Direktur Tindak Pidana (Dirtipid) PPA dan PPO Bareskrim Polri, Kombes Pol. Uri Nartanti Istiwidayati menjapat promosi menjadi Karo SDM Polda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), serta Kombes Pol. Emi Sumijati mendapat promosi menjadi Psikolog Kepolisian Madya TK. I SSDM Polri.
Mutasi 308 perwira Polri tersebut tertuang dalam empat Surat Telegram (ST), diterbitkan, pada Jumat (20/09/2024). Keempat ST tersebut:
-ST/2098/IX/KEP./2024 sebanyak 202 orang personel
ST/2099/IX/KEP./2024 sebanyak 57 orang personel
ST/2100/IX/KEP./2024 sebanyak 26 orang personel
ST/2101/IX/KEP./2024 sebanyak 24 orang personel
Indikator Politik mendapati kecenderungan peningkatan elektabilitas bisa makin terus naik sampai pada hari H pemungutan…
BANDUNG - Pasangan ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah dan Gloria Emanuelle Widjaja (6), berhasil meraih…
SATUJABAR, JAKARTA-- Komisaris Jenderal (Komjen) Polisi Setyo Budiyanto terpilih sebagai Ketua Komisi Pemberantasam Korupsi (KPK)…
BANDUNG - Jonatan Christie (6) berhasil mengalahkan Lu Guang Zu dari China dengan skor 21-8,…
SATUJABAR, BANDUNG – Ketua KPK terpilih Setyo Budiyanto untuk masa jabatan 2024-2029. Setyo terpilih melalui…
Proyek ini mendapatkan pengawalan dan pengamanan intensif dari Jamintel Kejaksaan Agung RI. SATUJABAR, JAKARTA --…
This website uses cookies.