Berita

Mengisi Liburan Saat Pemilu, 4 Pelajar Terseret Ombak Pantai Karangpapak Garut

SATUJABAR, BANDUNG – Mengisi liburan di Pantai Karangpapak, Kecamatan Cikelet, Kabupaten Garut, Jawa Barat, saat digelarnya pemungutan suara Pemilu 2024, empat orang pelajar malah terseret ombak.

Tiga orang berhasil menyelamatkan diri, satu lainnya hingga saat ini masih dalam pencarian.

Empat orang pelajar yang terseret ombak Pantai Karangpapak, Kecamatan Cikelet, Kabupaten Garut, Rabu (14/02/2024), berinisial PA, NA, AR, dan AF.

Keempat korban berusia 16 tahun, warga Kota Bandung dan Garut.

Kapolsek Cikelet, AKP Usep Heriyaman, membenarkan, kejadian tersebut saat korban mengisi waktu libur di Pantai Karangpapak, bertepatan dengan digelarnya pemungutan suara Pemilu 2024.

“Benar, korbannya empat orang pelajar. Tiga orang berhasil menyelamatkan diri. Satu orang lainnya masih dalam proses pencarian,” ujar Usep, saat dikonfirmasi wartawan, Kamis (15/02/2024).

 

Terseret Saat Berenang

Usep menjelaskan keempat korban terseret ombak saat sedang berenang di area bibir pantai, sekitar pukul 16.00 WIB.

Dari keempat orang tersebut, korban PA yang berenang cukup jauh dibandingkan ketiga teman-temannya.

Saat datang ombak besar dan terseret, korban PA sempat berusaha diselamatkan ketiga temannya.

Mereka kemudian menepi setelah tidak berhasil menyelamatkan korban PA, yang terseret jauh dan tidak bisa berenang.

“Mereka berlibur dalam satu rombongan berjumlah 13 orang dan menginap di lokasi tidak jauh dari pantai. Ada delapan orang yang berenang saat itu, empat orang lainnya berenang terpisah dari lokasi tempat korban terseret ombak,” ungkap Usep.

Petugas Satuan Polisi Air dan Udara (Satpolairud) Polres Garut, yang diterjunkan ke lokasi, langsung melakukan proses pencarian.

Upaya pencarian hingga Kamis (15/02/2024), belum berhasil menemukan korban PA.

Editor

Recent Posts

Momentum HPN, PWI Indramayu Gandeng Polri dan Wong Dermayu Masifkan Ketahanan Pangan

SATUJABAR, INDRAMAYU - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Indramayu memanfaatkan momentum Hari Pers Nasional (HPN)…

10 jam ago

India Open 2026: Putri Terhenti di Babak 8 Besar, Jojo Masuk Semifinal

SATUJABAR, NEW DELHI – Wakil Indonesia tunggal putri, Putri Kusuma Wardani terhenti langkahnya di babak…

10 jam ago

India Open 2026: Jonatan Christie Maju Ke Semi Final

SATUJABAR, NEW DELHI – Wakil tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie mampu mengatasi perlawanan pemain asal…

11 jam ago

Harga Emas Jum’at 16/1/2026 Rp 2.675.000 Per Gram

SATUJABAR, BANDUNG – Harga emas Antam Jum’at 16/1/2026 dikutip dari situs logammulia.com dijual Rp 2.675.000…

18 jam ago

Isu Dugaan Kebocoran Data Pengguna Instagram, Komdigi Minta Penjelasan Resmi Meta

SATUJABAR, JAKARTA - Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi) meminta penjelasan resmi dari Meta selaku penyelenggara…

20 jam ago

bank bjb dan TNI AU Kuatkan Kerja Sama Layanan Perbankan

JAKARTA – bank bjb dan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara (TNI AU) secara resmi menandatangani…

20 jam ago

This website uses cookies.