Berita

LRT Jabodebek Angkut 1,7 Juta Penumpang Mei 2024

BANDUNG – LRT Jabodebek angkut 1,7 juta penumpang pada Mei 2024, menurut siaran pers PT Kereta Api Indonesia (Persero).

Menurut siaran pers itu, tepatnya sebanyak 1.704.223 pengguna pada bulan Mei 2024.

Dengan rata-rata jumlah pengguna pada hari kerja mencapai 70.335 pengguna, sementara pada akhir pekan dan hari libur nasional rata-rata sebanyak 33.707 pengguna.

Manager Public Relations LRT Jabodebek, Mahendro Trang Bawomo, menyampaikan bahwa jumlah pengguna pada bulan Mei merupakan rekor jumlah pengguna bulanan tertinggi sejak LRT Jabodebek resmi beroperasi pada bulan Agustus 2023 lalu.

“Jumlah pengguna pada bulan Mei melampaui rekor sebelumnya yang tercatat pada bulan September 2023, saat tarif flat Rp5.000 masih diberlakukan. Pengguna pada bulan Mei naik 12% dibanding jumlah pengguna pada periode tersebut yakni sebanyak 1.506.191 pengguna,” ujar Mahendro.

Walaupun pada bulan Mei sudah tidak memberlakukan tarif flat Rp5.000 seperti saat itu, namun jumlah pengguna LRT Jabodebek pada bulan Mei justru meningkat. Hal ini menunjukkan bahwa LRT Jabodebek sudah melekat dan menjadi pilihan masyrakat dalam bertransportasi sehari-hari.

Adapun jika dibandingkan dengan bulan April, terjadi pertumbuhan 18%, dengan jumlah pengguna pada bulan April sebanyak 1.402.933 pengguna.

Mahendro mengungkapkan hal ini merupakan pencapaian luar biasa dan menunjukkan kepercayaan masyarakat yang semakin kuat terhadap layanan LRT Jabodebek, serta pengakuan atas kualitas dan kenyamanan yang ditawarkan LRT Jabodebek sebagai moda transportasi massal yang aman, nyaman, dan efisien.

“Kami sangat berterima kasih atas antusiasme,  dukungan, dan kepercayaan masyarakat terhadap LRT Jabodebek. Peningkatan jumlah pengguna ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan,” ujar Mahendro.

Dengan pencapaian ini, LRT Jabodebek semakin optimis untuk menjadi pilihan utama transportasi massal di kawasan Jabodebek.

Editor

Recent Posts

Youtuber ‘Resbob’ Segera Disidangkan, Kejati Jabar Tunjuk 6 Jaksa

SATUJABAR, BANDUNG-- Youtuber sekaligus Streamer, Muhammad Adimas Firdaus alias Resbob, tersangka ujaran kebencian terhadap Suku…

7 jam ago

Pemilik ‘WO’ Diduga Tipu Puluhan Calon Pengantin di Garut Diburu Polisi

SATUJABAR, GARUT--Puluhan calon pengantin di Kabupaten Garut, Jawa Barat, diduga menjadi korban penipuan jasa wedding…

8 jam ago

Daerah Mana Saja yang Rawan Terjadinya Sinkhole? Ini Penjelasan BRIN

SATUJABAR, JAKARTA – Fenomena sinkhole atau lubang runtuhan tanah yang kerap terjadi di sejumlah wilayah…

9 jam ago

Bagaimana Membangun Bisnis Berkelanjutan Bagi IKM Fesyen dan Kriya?

SATUJABAR, JAKARTA - Kementerian Perindustrian terus memperkuat transformasi industri kecil dan menengah (IKM) agar semakin…

9 jam ago

KAI dan KAI Wisata Hadirkan Wisata Perahu Ala Korea di Stasiun Tuntang Semarang

SATUJABAR, SEMARANG – Sepertinya tempat ini sangat layak untuk dikunjungi. Kini, Stasiun Tuntang di Semarang…

10 jam ago

Polda Jabar: Ancaman Pembunuhan Pemain Persib, Laporkan Kami Proses!

SATUJABAR, BANDUNG--Polda Jawa Barat siap menindaklanjuti adanya ancaman pembunuhan di ruang digital yang diterima pemain…

12 jam ago

This website uses cookies.