Berita

LRT Jabodebek Angkut 1,7 Juta Penumpang Mei 2024

BANDUNG – LRT Jabodebek angkut 1,7 juta penumpang pada Mei 2024, menurut siaran pers PT Kereta Api Indonesia (Persero).

Menurut siaran pers itu, tepatnya sebanyak 1.704.223 pengguna pada bulan Mei 2024.

Dengan rata-rata jumlah pengguna pada hari kerja mencapai 70.335 pengguna, sementara pada akhir pekan dan hari libur nasional rata-rata sebanyak 33.707 pengguna.

Manager Public Relations LRT Jabodebek, Mahendro Trang Bawomo, menyampaikan bahwa jumlah pengguna pada bulan Mei merupakan rekor jumlah pengguna bulanan tertinggi sejak LRT Jabodebek resmi beroperasi pada bulan Agustus 2023 lalu.

“Jumlah pengguna pada bulan Mei melampaui rekor sebelumnya yang tercatat pada bulan September 2023, saat tarif flat Rp5.000 masih diberlakukan. Pengguna pada bulan Mei naik 12% dibanding jumlah pengguna pada periode tersebut yakni sebanyak 1.506.191 pengguna,” ujar Mahendro.

Walaupun pada bulan Mei sudah tidak memberlakukan tarif flat Rp5.000 seperti saat itu, namun jumlah pengguna LRT Jabodebek pada bulan Mei justru meningkat. Hal ini menunjukkan bahwa LRT Jabodebek sudah melekat dan menjadi pilihan masyrakat dalam bertransportasi sehari-hari.

Adapun jika dibandingkan dengan bulan April, terjadi pertumbuhan 18%, dengan jumlah pengguna pada bulan April sebanyak 1.402.933 pengguna.

Mahendro mengungkapkan hal ini merupakan pencapaian luar biasa dan menunjukkan kepercayaan masyarakat yang semakin kuat terhadap layanan LRT Jabodebek, serta pengakuan atas kualitas dan kenyamanan yang ditawarkan LRT Jabodebek sebagai moda transportasi massal yang aman, nyaman, dan efisien.

“Kami sangat berterima kasih atas antusiasme,  dukungan, dan kepercayaan masyarakat terhadap LRT Jabodebek. Peningkatan jumlah pengguna ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan,” ujar Mahendro.

Dengan pencapaian ini, LRT Jabodebek semakin optimis untuk menjadi pilihan utama transportasi massal di kawasan Jabodebek.

Editor

Recent Posts

Rem Blong Penyebab Tabrakan Maut di Subang, 2 Tewas 8 Luka-Luka

SATUJABAR, SUBANG -- Satuan Lalu-Lintas (Satlantas) Polres Subang, Jawa Barat, sudah mengidentifikasi 2 korban tewas…

6 jam ago

KPU Jabar Gunakan Sirekap untuk Hitung Suara Pilkada 2024

Sirekap merupakan alat bantu yang bertujuan untuk mempermudah rekapitulasi penghitungan suara. SATUJABAR, BANDUNG -- Komisi…

9 jam ago

Gara-Gara Ikuti Google Map, Pemuda Ini Tersesat di Hutan Cihirup, Ditemukan dalam Keadaan Linglung

Maksud hati ingin bisa cepat sampai rumah, tapi malah nyasah ke tengah hutan. SATUJABAR, KUNINGAN…

9 jam ago

Kilang Balongan Bidik Proper Emas dari Program TJSL-nya

kelompok masyarakat yang menjalani program TJSl tak hanya mendapat manfaat ekonominya, namun turut menjaga kelestarian…

9 jam ago

Direktur Ressiber Polda Jabar: 1.724 Situs Judi Online Temuan Patroli Siber Dilaporkan ke Kemenkominfo

Direktorat Reserse Siber (Ditressiber) Polda Jawa Barat (Jabar), telah mengidentifikasi sebanyak 1.724 situs judi online…

9 jam ago

Bruno Mars dan ROSÉ dari BLACKPINK berkolaborasi dalam single baru berjudul “Apt!”

SATUJABAR, BANDUNG -- ROSÉ dan Bruno Mars telah mengumumkan kolaborasi mereka dalam single baru berjudul…

11 jam ago

This website uses cookies.